TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Inter Miami Tata Martino buka suara soal ketidakhadiran Lionel Messi dan kekalahan timnya di laga final US Open Cup 2023 melawan Houston Dynamo, Kamis (28/9/2023).
Lionel Messi tak bermain di laga final itu, bahkan namanya tak masuk dalam daftar skuad Inter Miami di Stadion DRV PNK.
Hilangnya nama Lionel Messi membuat Inter Miami kalah 1-2 dan harus kehilangan gelar juara.
Martino mengaku tidak mau mengambil risiko untuk memainkan Messi, sekalipun itu adalah laga final yang bisa membuat tim menjadi juara.
"Tidak bijaksana baginya untuk bermain, itu jelas terlalu berisiko, bahkan untuk beberapa menit," kata Martino setelah pertandingan, dikutip dari Tyc Sports.
Baca juga: Hasil Final US Open: Tanpa Messi, Inter Miami No Party, Houston Dynamo Sabet Titel Juara
Martino mengatakan, Messi akan bermain di sisa pertandingan liga musim ini.
Setidaknya masih ada enam pertandingan yang dilakoni Inter Miami, mereka masih memilik kesempatan untuk lolos ke babak playoff.
Namun demikian, setiap pertandingan kondisi Messi juga akan terus dipantau, apakah nantinya cukup bugar untuk bermain.
"Dia akan bermain di pertandingan liga ke depan, tapi akan bermain pertandingan demi pertandingan berdasarkan apa yang tim medis katakan kepada kami,” jelasnya.
Absennya Messi di laga final melawan Houston Dynamo ini adalah yang keempat kalinya sejak kedatanganya di Inter Miami.
Messi sebelumnya melewatkan dua pertandingan karena tugas internasional dan sekali lagi pada pekan terakhir ini karena cedera yang sama.
Baca juga: Dihadiri Zinedine Zidane, Inter Miami Tanpa Messi Tak Bisa Berkutik, Kalah 1-2 atas Houston Dynamo
Absennya Messi memang cukup berdampak pada permainan Inter Miami. Hal itu juga diakui oleh Tata Martino.
Menurutnya, para pemainnya kelelahan akibat padatnya jadwal yang mereka lakoni.
“Pada titik tertentu kami akan melihat konsekuensi dari begitu banyak pertandingan. Kami mulai merasakannya dari sisi cedera dan dari sisi performa."
"Setiap start dari lawan melampaui batas kami, setiap bola yang terbagi adalah kekuatan lawan,” tuturnya.
Ia mengakui, Houston Dynamo lebih baik di laga final dan pantas untuk menjadi juara.
"Kami tidak pantas mendapatkannya. Akan lebih baik jika kami melakukan perpanjangan waktu, namun kenyataannya Houston selalu lebih baik dari kami," jelasnya.
Untuk diketahui, dalam laga final itu dimenangkan Houston Dynamo dengan skor 1-2.
Gol pertama Houston Dynamo dicetak oleh Griffin Dorsey melalui tendangan keras di sisi kanan kotak penalti pada menit Ke-24.
Sedangkan gol kedua, dicetak oleh Amine Bassi melalui tendangan penalti pada menit Ke-33.
Gol balasan Inter Miami dicetak oleh Josef Martinez pada menit Ke-92. Skor 2-1 bertahan hingga akhir.
(Tribunnews.com/Tio)