News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Bikin Geger Agenda Akibat Kunjungan Pangeran William ke Ruang Ganti Aston Villa

Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pangeran William dan sang istri bercanda setelah berlari dalam lomba lari estafet di Queen Elizabeth Olympic Park di London, 5 Februari 2017. Kedatangan Pangeran William, putra Raja Inggris Charles III ke ruang ganti Aston Villa menjadi sorotan setelah laga Liga Konferensi Eropa

TRIBUNNEWS.COM - Kedatangan Pangeran William, putra Raja Inggris Charles III ke ruang ganti Aston Villa menjadi sorotan.

Pangeran Wales tiba-tiba membuat suasana ruang ganti menjadi berbeda dengan sambutan hangat para pemain dan staf.

Di sisi lain, aksi Pangeran William tersebut juga membuat geger agenda yang sudah disusun setelah berlangsungnya Liga Konferenrsi Eropa.

Satu di antara yang terkena imbasnya adalah para awak media.

Baca juga: Liga Inggris: Kehormatan Manchester United Kembali Dipertaruhkan di Old Trafford

Mereka yang telah menunggu sesuai jadwal jumpa pers setelah pertandingan harus bersabar.

Jadwal jumpa pers pada akhirnya mundur karena penggawa Aston Villa termasuk Unai Emery 'tertahan' oleh kunjungan Pangeran William.

Adapun kunjungan Pangeran William merupakan kunjungan apresiasi secara pribadi terhadap klub sepak bola favoritnya itu.

Aston Villa adalah tim yang ia sukai sedari kecil.

Ia bahkan menyaksikan kemenangan Villa atas Zrinjski Mostar pada Jumat (6/10/2023) dalam laga lanjutan Liga Konferensi Eropa di tribun stadion.

Pangeran William datang melihat Villa bersama Tyrone Mings yang absen membela timnya karena cedera.

Pangeran William dan Mings melihat pertandingan Aston Villa pada Liga Konferensi Eropa

Dalam laga itu, Villa menang setelah gol telat John McGinn menit 94'.

Sementara, Unai Emery mengaku berterima kasih dan menyambut baik kunjungan sang pangeran.

'(Ini) ketiga kalinya saya bertemu dengannya. Dia disambut baik karena dia mendukung kami, merasakan emosi bersama kami,' kata Emery dikutip dari Metro.

“Dia bertemu dengan para pemain dan saya dan kami berbicara tentang Aston Villa dan keinginannya agar kami melakukan sesuatu tahun ini.”

Villa belum pernah memenangkan trofi sejak kemenangan mereka di Piala Liga pada tahun 1996.

Di bawah asuhan mantan bos Arsenal, Emery, Villa berpeluag mendapatkannya.

Hal ini lantaran klub mengalami peningkatan performa sejak kedatangannya setahun yang lalu.

Mereka difavoritkan untuk memenangkan Liga Konferensi dan berada di urutan kelima dalam tabel Liga Premier pada pekan ketujuh– hanya terpaut tiga poin dari pemimpin klasemen Manchester City.

Penampilan sang penyerang Ollie Watkins di Liga Inggris sejauh ini bersama Villa pun membuatnya dipanggil kembali ke skuad Inggris.

Klasemen Liga Inggris

Hasil klasemen Liga Inggris 2023/24 setelah Chelsea sukses meraih hasil positif dalam lanjutan pekan ke-7 pada Selasa (3/10/2023).

Kepastian itu datang setelah Chelsea mengalahkan Fulham di Craven Cottage dengan skor 0-2.

Dua gol Chelsea itu dicetak oleh Mykhailo Mudryk (18') dan Armando Broja (19').

Atas hasil apik itu membuat Chelsea meroket ke urutan 11 dengan mengoleksi delapan poin.

Baca juga: Manchester United Kalah Lagi di Liga Inggris, Mason Mount Akui Timnya Merasa Frustasi Berat

Menariknya, kemenangan atas Fulham tadi malam merupakan kemenangan kedua dari tim berjuluk The Blues musim ini di Liga Inggris.

Sebelumnya, kemenangan perdana Chelsea didapatinya saat menjamu Luton Town di Stamford Bridge dengan skor 3-0 (26/8/2023).

Sedangkan dua poin lainnya diperoleh Chelsea saat bermain imbang kontra Liverpool dan Bournemouth.

Dengan mengemas delapan poin membuat Chelsea membuntuti persis Manchester United di papan tengah Liga Inggris.

Manchester United sendiri kini bertengger di urutan ke-10 dengan mengemas sembilan poin.

Ya, baik MU dan Chelsea mengawali start yang buruk sebagai tim elite di Liga Inggris.

Hal itu berbanding terbalik dengan tim elite lainnya yang sukses melakukan start dengan baik seperti Manchester City, Arsenal, Liverpool dan Tottenham Hotspur.

Meski begitu masih banyak laga bagi MU dan Chelsea untuk bangkit kembali.

Gelandang Inggris Chelsea #20 Cole Palmer berlari dengan bola selama pertandingan Liga Inggris antara Fulham vs Chelsea di Craven Cottage di London (3/10/2023).

Sementara puncak klasemen masih ditempati oleh Manchester City dengan mengoleksi 18 poin.

Meski kalah pada pekan ketujuh kali ini kontra Wolves dengan skor 2-1 hal itu tak membuatnya goyah di puncak klasemen Liga Inggris.

Pasalnya, Manchester City sukses menyapu bersih enam laga sebelumnya di Liga Inggris.

Di urutan kedua ditempati oleh Spurs dengan mengemas 17 poin.

Naiknya Spurs itu dikarenakan kesuksesannya pada pekan ketujuh saat menenggelamkan Liverpool dengan skor 2-1 di Tottenham Stadium.

Rekap Hasil Liga Inggris Pekan Ketujuh

Aston Villa 6-1 Brighton

Man United 0-1 Crystal Palace

Newcastle 2-0 Burnley

Wolves 2-1 Man City

Bournemouth 0-4 Arsenal

West Ham 2-0 Sheffield United

Everton 1-2 Luton Town

Tottenham 2-1 Liverpool

Nottingham Forest 1-1 Brentford

Fulham 0-2 Chelsea

Klasemen Liga Inggris

Klasemen Liga Inggris 2023/24 pekan ketujuh.

(Tribunnews.com/Chrysnha, Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini