TRIBUNNEWS.COM - Bintang Piala Dunia 2022 Angel di Maria mengungkap rencananya untuk pensiun dari timnas Argentina.
Winger 36 tahun ini mengatakan Copa America 2024 akan menjadi turnamen terakhirnya bersama Timnas Argentina.
Copa America 2024 akan digelar antara 20 Juni hingga 14 Juli di Amerika Serikat, dan Argentina merupakan juara bertahan setelah memenangai pada 2021 lalu.
Pemain yang mencetak satu gol di final Piala Dunia 2022 ini akan mengakhiri 16 tahun perjalannya bersama Timnas Argentina setelah turnamen antara negara di Benua Amerika tahun depan.
"Saya akan meninggalkan tim nasional Argentina setelah Copa America. Ini sudah berakhir bagi saya, ini akan menjadi turnamen terakhir," kata Di Maria, dikutip dari ESPN.
Baca juga: Simpati Messi untuk Neymar yang Kembali Alami Cedera, La Pulga Beri Pesan Dukungan
Di Maria tidak masuk dalam skuat Argentina untuk kualifikasi Piala Dunia zona Conembol pekan ini karena cedera. Namun di bulan lalu, ia masih mendapat panggilan membela Argentina.
Pemain yang dijuluki EL Fideo ini mengatakan, salah satu motivasi kepindahannay dari Juventus ke Benfica adalah untuk bisa bermain di Copa America 2024.
Menurutnya, ia harus bermain di tim yang bagus untuk berada di level yang bagus.
“Saya datang ke Benfica untuk mempertahankan pilihan saya agar bisa terus berada di tim nasional,” kata Di Maria.
"Saya ingin bermain di Copa America berikutnya dan saya melakukan segalanya untuk menjadi yang terbaik di klub saya dan setiap kali saya bermain untuk Argentina," jelasnya.
Jika Di Maria sudah merencanakan pensiun dari Timnas, lantas apakah hal ini juga bakal diikuti oleh Lionel Messi? Kapan Messi akan pensiun dari Timnas Argentina?
Baca juga: Di Maria Jadi Pahlawan Benfica, Kalahkan Musuh Bebuyutan FC Porto dan Jadi Top Skor di Liga Portugal
Ketika membicarakan tentang rencana pensiun La Pulga, hal ini malah mengundang kemarahan dari pelatih Argentina Lionel Scaloni.
Dalam konferensi pers jelang melawan Peru beberapa waktu lalu, Scaloni sempat ditanya apakah Argentina harus terbiasa bermain Messi.
Scaloni dengan jengkel mengatakan terlalu dini untuk membahas tentang rencana pensiun Lionel Messi.
Pelatih 45 tahun ini tak ingin memikirkan apa yang akan terjadi jika Messi gantung sepatu.
“Kalian jangan lupa kalau Messi masih di sini. Kenyataannya saat ini, dia masih aktif bermain sampai saat ini,” katanya dikutip dari TyC Sports.
“Biarkan saja dia sendiri. Apakah kita sekarang sudah sepakat untuk memensiukannya? Itu terdengar gila,” ucap Scaloni geram.
(Tribunnews.com/Tio)