TRIBUNNEWS.COM- Setelah membawa Tottenham meraih empat kali finis di empat besar Liga Primer secara beruntun, dan final Liga Champion 2019, Mauricio Pochettino menjadi pelatih yang paling dicintai dalam sejarah modern Spurs.
Di Stadion Tottenham, London, Selasa (7/11) dini hari nanti, Pocchetino yang kini menukangi Chelsea, akan menghadapi mantan tim asuhannya itu yang telah direvitalisasi oleh Ange Postecoglou dalam derbi London pekan ke-11 Liga Primer.
Pelatih asal Argentina Pocchetino akan menjadi mantan bos Tottenham kelima yang menghadapi mantan timnya sendiri, setelah Martin Jol, Chris Hughton, Harry Redknapp, dan Tim Sherwood.
Yang harus digaris-bawahi, Redknapp adalah satu-satunya yang gagal mengalahkan Spurs setelah meninggalkan mereka.
Namun Pochettino menghadapi tugas berat untuk melakukan hal serupa. Pasalnya, di ruang ganti Spurs kini berdiri Postecoglou yang mencatatkan start terbaik yang pernah dilakukan oleh seorang manajer Liga Primer dalam 10 pertandingan pertamanya.
Postecoglou memimpin Spurs meraih delapan kemenangan, dan dua kali hasil imbang. Saat ini mereka di posisi dua dengan 26 poin, berselisih satu poin dari City yang sudah main sebelas kali. Jika bisa mengalahkan The Blues, Spurs akan kembali bertakhta.
Hanya dua manajer yang mampu menghindari kekalahan dalam 11 pertandingan pertama mereka di Liga Primer: Frank Clark dari Nottingham Forest pada tahun 1994 dan Maurizio Sarri dari Chelsea pada tahun 2018, dengan yang terakhir mencatatkan 12 pertandingan tanpa kalah. Postecoglou sedang memburu rekor para pelatih legendaris tersebut.
Sementara itu, dapat dikatakan bahwa Pochettino telah mengalami kesulitan di Chelsea. The Blues mengalami kekalahan keempat mereka di liga setelah ditekuk rival London barat, Brentford 0-2 di Stamford Bridge.
Ethan Pinnock mencetak gol pembuka sebelum Bryan Mbeumo memastikan kemenangan di waktu tambahan, memanfaatkan kesalahan kiper Robert Sánchez yang melakukan sepak pojok di menit-menit akhir.
Sejak kepergian Graham Potter di bulan April, Chelsea hanya mengumpulkan 18 poin, lebih sedikit dari semua tim yang pernah bermain di Liga Primer kecuali Bournemouth, yang telah menyamai jumlah poin the Blues.
Namun, mereka menikmati pertandingan Piala EFL yang sukses setelah mengalahkan Blackburn Rovers 2-0 (2/11). Pemain bertahan yang baru saja kembali, Benoît Badiashile, bergabung dengan Raheem Sterling di papan skor dalam kemenangan 2-0 di Stamford Bridge.
Pochettino telah meminta para penggemar untuk bersabar. Alasannya, Chelsea masih terus berkembang dengan memiliki susunan pemain inti dengan usia rata-rata termuda ketiga di Liga Premier musim ini (24 tahun, 352 hari), di belakang Burnley (24 tahun, 170 hari) dan Arsenal (24 tahun, 335 hari).
Sembilan pemain berusia 21 tahun atau lebih muda telah membuat penampilan pertama mereka di Liga Primer:Lesley Ugochukwu, Malo Gusto, Levi Colwill, Ian Maatsen, Mason Burstow, Moisés Caicedo, Cole Palmer, Alex Matos, dan Deivid Washington - sebuah rekor bagi tim mana pun yang menjalani 10 pertandingan pertama di Liga Primer.
Di kubu Tottenham, mereka berusaha melanjutkan misi jadi Raja derbi London. Sebelumnya, The Liliwhite menggebuk dua tim asal London lainnya, Fulham 2-0, dan Crytal Palace 2-1 pada pekan ke-10 lalu (24/10) lalu.
Pemain bertahan Palace, Joel Ward, membelokkan umpan silang James Maddison ke dalam gawangnya sendiri untuk membawa Spurs unggul atas Palace, sebelum sang kapten, Son Heung-min, mencetak gol dari umpan cut-back Brennan Johnson.
Son kini telah mencetak gol dalam tiga derbi London di Liga Primer secara beruntun, setelah juga mencetak gol ke gawang Arsenal, dan Fulham musim ini.
Bintang Korea Selatan ini telah mengoleksi delapan gol di kompetisi musim ini, jumlah yang hanya bisa disamai oleh pemain Manchester City, Erling Haaland (11), hingga pertandingan pekan ke-11.
Spurs berambisi mencatatkan lima kemenangan beruntun di Liga Primer untuk pertama kalinya sejak Desember 2018, saat mereka masih diasuh Pochettino.
Postecoglou juga berpeluang menjadi manajer pertama yang memenangkan lima pertandingan kandang pertamanya di Liga Primer sejak Craig Shakespeare melakukannya dengan Leicester City pada tahun 2017.
Para pemain Spurs diharapkan dalam kondisi bugar setelah istirahat sepuluh hari lantaran telah tersingkir dari Piala EFL.
Postecoglou berharap masa istirahat tersebut dapat membuat Destiny Udogie pulih dari cedera pergelangan kaki, terutama karena rekannya sesama bek kiri, Ben Davies, juga diragukan tampil. Rodrigo Bentancur seharusnya dapat bermain setelah kembali dari bangku cadangan di Selhurst Park.
Meskipun Ben Chilwell, dan Christopher Nkunku masih absen, Chelsea memiliki Reece James yang dapat dimainkan kembali setelah kapten mereka mengalami cedera pada awal musim 2023-24.
Armando Broja, dan Mykhailo Mudryk juga dapat tampil melawan Spurs yang jadi pertanda krisis cedera the Blues mulai berkurang. (Tribunnews/den)
Direct Points
- Poch melawan tim kesayangannya
- Spurs kejar 5 kemenangan beruntun
- Postecoglou menuju rekor 12 laga tak terkalahkan
Tottenham vs Chelsea
Lawan Kesayangan
* Ange Postecoglou
11- Memburu rekor 11 laga tanpa kalah dalam debut di Liga Primer. Hanya dua pelatih yang pernah: Frank Clark (Nottingham Forest pada 1994), dan Maurizio Sarri (Chelsea pada 2018)
* Mauricio Pochettino
Pelatih terlama menangani Tottenham Hotspur di era modern
1 Juli 2024-19 November 2019 (1967 hari)
5- Masih pegang rekor 5 kemenangan beruntun di Liga Primer untuk Spurs pada Desember 2018
* Son Heung Min
3- Cetak gol dalam 3 derby London sebelumnya. Kini koleksi 8 gol di Liga Primer, hanya kalah oleh Erling Haaland
Liga Primer Inggris
Pekan ke-11
Stadion Tottenham, London
Selasa (7/11) dini hari
M-M-M-M-S
Tottenham Hotspur 4-2-3-1
Vicario; Porro, Romero, Van de Ven, Udogie; Sarr, Bissouma; Kulusevski, Maddison, Johnson; Son
M-K-S-M-M
Chelsea 4-3-3
Sanchez; Disasi, Silva, Badiashile, Colwill; Fernandez, Caicedo, Gallagher; Palmer, Jackson, Sterling
Kans menang
Tottenham Seri Chelsea
42,7 persen 28,4% 28,9%
Head to Head
Main 158
Tottenham menang 50
Chelsea menang 70
Seri 38
4 Duel Terakhir
26/02/23 Tottenham Hotspur 2 - 0 Chelsea
14/08/22 Chelsea 2 - 2 Tottenham Hotspur
23/01/22 Chelsea 2 - 0 Tottenham Hotspur
13/01/22 Tottenham Hotspur 0 - 1 Chelsea
Posisi Klasemen
No Tim M S K Poin
2 Tottenham 8 2 0 26
12 Chelsea 3 3 4 12
Top Goals
Tottenham Hotspur
Son Heung Min 8
James Maddison 3
Cristian Romero 2
Chelsea
Raheem Sterling 3
Cole Palmer 2
Mykhailo Mudryk 2