TRIBUNNEWS.COM - Erling Haaland melakukan tugasnya dengan baik sebagai bomber kala Manchester City melumat Young Boys di Liga Champions dengan skor 3-0, Rabu (8/11/2023) di Stadion Etihad.
Pada laga tersebut, Erling Halaand membuat dua gol bagi Manchester City yang diciptakannya pada menit ke-23 melalui penalti dan menit ke-51.
Gol yang diciptakan Haaland itu tak hanya berarti bertambahnya pundi-pundi gol striker andalan Manchester City itu.
Baca juga: Momen Haaland Dibuat Geleng-geleng dengan Tingkah Kapten Young Boys, Dipalak Jersey di Babak Pertama
Lesakan itu juga digunakan Haaland sebagai sarana menepati janji terselubung yang ia buat beberapa waktu lalu.
Untuk diketahui, Erling Haaland menghadiri acara gala Ballon d'Or yang digelar beberapa waktu lalu.
Dalam acara itu, ia menerima penghargaan Gerd Muller Trophy sebagai pencetak gol terbanyak.
Penghargaan tersebut dipersembahkan oleh Gary Lineker kepada Haaland.
Saat itu, Lineker menatang Haaland untuk melakukan selebrasi tertentu setelah mencetak gol.
Lineker meminta Haaland memraktikkan selebrasi gol ala dirinya atau Didier Drogba.
"Untuk golmu yang selanjutnya saya menantang dirimu," ungkap Gary Lineker dikutip dari B/R Football.
"Kau harus memilih melakukan selebrasi Didier Drogba atau selebrasi yang biasa saya lakukan," sambungnya.
Nah pada laga melawan Young Boys, Haaland berhasil membuat gol.
Ia pun langsung melakukan selebrasi sebagaimana yang diminta Lineker.
Ternyata, striker asal Norwegia ini memilih meniru selebrasi khas Didier Drogba setelah membuat gol.
Ia merentangkan tangannya ke samping sembari menggerak-gerakkannya berulang-ulang.
Baca juga: Hasil Liga Champions: Manchester City Lolos ke Babak 16 Besar, Erling Haaland Ukir Rekor Menawan
Didier Drogba ternyata mengetahui selebrasi yang dilakukan Haaland tersebut.
Ia pun memberikan apresiasi kepada sang pemain.
"Orang yang menepati janji," tukas Drogba dikutip dari Daily Mail.
Kemenangan atas Young Boys itu membuat Manchester City saat ini memperoleh 12 poin dari empat laga Liga Champions.
Erling Haaland cs memuncaki klasemen Grup G dengan hasil yang didapatkan tersebut.
Klasemen Liga Champions Grup G
No Tim Main +/- Poin
1 Manchester City 4 +9 12
2 RB Leipzig 4 +3 9
3 Crvena Zvezda 4 -5 1
4 Young Boys 4 -7 1
(Tribunnews.com/Guruh)