TRIBUNNEWS.COM - Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Irak pada laga perdana putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F akan berlangsung di Basra International Stadium, Irak, Kamis (16/11/2023) pukul 21.45 WIB.
Fans Garuda dapat menyaksikan perjuangan Timnas Indonesia melalui siaran langsung RCTI dan live streaming di Vision+.
Baca juga: Prediksi Line-Up Timnas Indonesia vs Irak: Kokohnya Pertahanan Garuda Dikawal Trio Bek Eropa
Pada pertandingan ini, Irak jelas lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan ketimbang Timnas Indonesia.
Namun, meski unggul di atas kertas tak menjami bahwa skuad asuhan Jesus Casa bakal mengalahkan Garuda.
Justru sebaliknya, skuad besutan Shin Tae-yong itu berpotensi membuat tim Singa Mesopotamia berubah menjadi kucing.
Pasalnya, Timnas Indonesia sudah bertekad untuk bisa membawa pulang tiga poin dari Irak.
Skuad Garuda siap menjalankan instruksi dari pelatih Shin Tae-yong, demi meraih hasil maksimal.
Prediksi Skor
Sports Mole: Timnas Indonesia 0-2 Irak
Sportskeeda: Timnas Indonesia 2-2 Irak
Tribunnews: Timnas Indonesia 1-0 Irak
Shin Tae-yong Siapkan Strategi Khusus
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah mempersiapkan strategi khusus jelang jumpa Irak di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Ia pun menegaskan tidak gentar menghadapi Irak meski memiliki ranking FIFA lebih baik ketimbang Timnas Indonesia.
Juru taktik asal Korea Selatan itu pun menargetkan Jordi Amat dan kawan-kawan dapat meraih kemenangan pada pertandingan ini.
Pasalnya, kemenangan melawan Irak akan sangat penting bagi armada Garuda untuk meraih hasil positif pada pertandingan selanjutnya.
Shin Tae-yong pun mengaku optimis Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan kontra Irak.
"Ini adalah pertandingan pertama putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026," kata Shin Tae-yong yang dikutip dari laman PSSI.
"Paling penting adalah mengunci kemenangan di laga melawan Irak."
"Dengan begitu tentu hasilnya akan baik kedepannya," tambahnya.
Kemudian, juru taktik asal Korea Selatan itu mengaku tak gentar dengan kekuatan Irak.
Seperti diketahui, Irak memang memiliki Ranking FIFA yang jauh lebih baik ketimbang Timnas Indonesia.
Saat ini Irak berada di ranking 68 FIFA, sementara Timnas Indonesia berada di posisi 145.
Meski begitu, Shin Tae-yong tetap pede bisa mengalahkan Irak.
Pasalnya dirinya telah menyiapkan strategi khusus untuk pertandingan tersebut.
Sehingga Dimas Drajad Cs siap memberi kejutan di markas Irak nanti.
"Tidak masalah nanti melawan Irak, memang peringkat FIFA mereka lebih baik dari Indonesia, juga lawan yang berat bagi kita," kata Shin Tae-yong.
"Apalagi kita ini datang sebagai tamu, tetapi saya akan berusaha semaksimal mungkin."
"Akan membuat taktik yang bisa meredam mereka," tutupnya.
Prediksi Susunan Pemain
- Timnas Indonesia (3-5-2)
Nadeo Argawinata (GK); Sandy Walsh, Jordi Amat, Elkan Baggott; Shayne Pattynama, Asnawi Mangkualam, Marc Klok, Arkhan Fikri, Ricky Kambuaya; Ramadhan Sananta, Dimas Drajad.
Pelatih: Shin Tae-yong
- Irak (4-2-3-1)
Jalal Hassan (GK); Ali Adnan, Mustafa Nadhim, Rebin Sulaka, Frans Putros; Amjad Attwan, Bashar Resan; Hussein Ali Al-Saedi, Ibrahim Bayesh, Osama Rashid; Aymen Hussein.
Pelatih: Jesus Casas
Head to Head
Timnas Indonesia 0-2 Irak (Kualifikasi Piala Asia 2013)
Irak 1-0 Timnas Indonesia (Kualifikasi Piala Asia 2013)
Irak 3-2 Timnas Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia 1973/1974)
Timnas Indonesia 1-1 Irak (Kualifikasi Piala Dunia 1973/1974)
Irak 1-1 Timnas Indonesia (Kualifikasi Olimpiade 1968)
Timnas Indonesia 2-1 Irak (Kualifikasi Olimpiade 1968)
Link Live Streaming
Prediksi Ranking FIFA jika Kalahkan Irak
Timnas Indonesia berpotensi naik empat peringkat langsung di ranking FIFA jika berhasil menang atas Irak.
Berdasarkan hitung-hitungan football-ranking.com, Timnas Indonesia bakal mendapat tambahan 18,63 poin jika berhasil menang atas Irak.
Dengan tambahan poin tersebut akan membuat Timnas Indonesia memiliki 1,088.45 poin di ranking FIFA.
Tambahan dua poin tersebut akan membuat Timnas Indonesia bakal naik empat peringkat di tangga ranking FIFA.
Skuad Garuda akan melewati Suriname, Ethiopia, Burundi, dan Turkmenistan sekaligus.
Namun syaratnya keempat negara tersebut harus tergelincir alias tidak mendapat tambahan poin dari FIFA Matchday atau Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tambahan Poin Ranking FIFA Timnas Indonesia vs Irak
Indonesia menang: +18.63 poin (1088.45)
Indonesia imbang: +6.13 poin (1075.95)
Indonesia kalah: -6.37 poin (1063.45)
Irak menang: +6.37 poin
Irak imbang: -6.13 poin
Irak kalah: -18.63 poin
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)