"Arsenal tim yang hebat, ada juga Manchester United yang tak bisa dianggap remeh."
"Kami menang hari ini, dan bersiap untuk laga besok. Semuanya akan dimulai 0-0, dan itu (kekalahan Manchester City) bisa terjadi kepada kami," sambung sang pelatih.
"Sungguh hal yang lucu jika Anda berani menyingkirkan (Mn City) dalam persaingan gelar juara," tegasnya sekali lagi.
Manchester City memang tengah dalam medio kurang bagus di kompetisi Liga Inggris.
Skuas asuhan Pep Guardiola tak sekalipun menuai kemenangan dalam empat pertandingan terakhirnya. Tercatat, The Citizens membukukan tiga kali imbang sekali kekalahan.
Bagi klub sekota MU, tertinggal dalam perburuan gelar juara bukan hal baru. Musim lalu The Citizens juga berada di kondisi serupa.
Namun di akhir kompetisi, Man City sukses mengamankan titel juara sekaligus menjadi pemuncak di klasemen akhir Liga Inggris.
So, Jurgen Klopp menggaris bawahi bahwa adalah kesalahan besar jika saat ini sudah ada vonis soal tersingkirnya Haaland dan kolega dari perebutan titel juara Premier League.
(Tribunnews.com/Giri)