News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Resmi CLBK dengan AC Milan, Ibrahimovic: Kecintaan Saya untuk Rossoneri Takkan Pernah Padam

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Nanda Lusiana Saputri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi - Zlatan Ibrahimovic secara resmi kembali ke AC Milan namun bukan sebagai seorang pemain apalagi pelatih, melainkan sebagai konsultan anyar Rossoneri.

TRIBUNNEWS.COM - Zlatan Ibrahimovic secara resmi kembali ke AC Milan namun bukan sebagai seorang pemain apalagi pelatih.

Namun, Ibrahimovic ditunjuk sebagai konsultan anyar di tim manajemen AC Milan.

Pengumuman resmi bergabungnya Ibrahimovic dirilis oleh RedBird Capitas Partners, Senin (11/12/2023) hari ini.

Diketahui, Red Birds Capitals Partners merupakan perusahaan Amerika Serikat yang mengakuisisi AC milan sejak Agustus tahun lalu.

"Tepat pada hari ini, Reds Bird mengumumkan penunjukkan Ibrahimovic sebagai mitra operasional dalam investasi olahraga, media dan hiburan," bunyi pernyataan Red Birds dilansir Globe News Wire.

"Dalam kapasitasnya ini, Ibrahimovic akan menjabat sebagai penasihat (red;konsultan) senior divisi kepemilikan dan manajemen tim senior AC Milan," tambahnya.

Baca juga: Ballon dOr 2023 Tak Berbekas, Messi Gagal Samai Torehan Gelar Zlatan Ibrahimovic di MLS

Gerry Cardinale selaku Bos Reds Bird pun mengaku sangat senang bisa menyambut kembalinya Ibrahimovic.

Cardinalle menyebut kembalinya Ibrahimovic seakan menjadi keberungan bagi AC Milan.

Hal ini dikarenakan setelah menulis sejarah gemilang sebagai pemain AC Milan.

Ibrahimovic kini kembali ke AC Milan dengan peran anyar sebagai konsultan tim Rossoneri.

"Kita semua beruntung bisa menyaksikan kehebatan Ibrahimovic sebagai pemain dan kontribusinya membawa AC Milan terbang tinggi ke puncak Liga Italia," puji Cardinale dikutip Football Italia.

"Yang menjadikan Zlatan seorang pemenang bukan hanya bakat fisiknya, tapi juga kecerdasannya yang luar biasa,"

"Di Red Bird, saya menantikan kerjasama dengan Ibrahimovic, saya sangat gembira dengan kembalinya Zlatan," tambahnya.

Pemain depan Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic mengakui publik pada akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Atalanta pada 26 Februari 2023 di stadion San Siro di Milan. (Marco BERTORELLO / AFP)

Paolo Scaroni selaku Presiden AC Milan juga turut senang dengan pulangnya Zlatan yang belum lama pensiun sebagai pesepakbola.

Scaroni memandang Ibrahimovic akan menjalankan tugasnya dengan baik sebagai konsultan di AC Milan.

Lebih lanjut, keberadaan Ibrahimovic diharapkan bisa membantu AC Milan kembali meraih kejayaannya di daratan Benua Biru dengan peran anyarnya tersebut.

"Ibrahimovic mewujudkan arti dari seorang juara, selama waktunya di klub ini, kita semua telah melihat etos kerjanya, tekadnya dan hal luar bisa dalam mencapai kesuksesan," kata Scaroni.

"Kehadirannya sebagai penasehatan adalah sebuah kemenanangan bagi kami dalam segala hal,"

"Apalagi kami ingin melanjutkan perjuangan kami mengembalikan kejayaan AC Milan ke puncak sepak bola Eropa," tambahnya.

Sementara itu, komentar menarik keluar dari ucapan Ibrahimovic soal keputusan dirinya kembali ke AC Milan dengan peran anyarnya.

Eks pemain Timnas Swedia itu menegaskan bahwa keputusannya ini merupakan bukti cinta dirinya ke AC Milan.

Ibrahimovic mengatakan cintanya kepada AC Milan takkan mati dan takkan lekang oleh waktu.

"Kecintaan saya kepada Rossoneri tidak akan pernah mati dan kini saya bagian dari masa depan tim ini lagi," ujar Ibrahimovic.

"Saya berterima kasih kepada pemilik klub karena telah memberikan kesempatan ini kepada saya,"

"Ini bukanlah keputusan yang mudah, karena ini sangat penting baik bagi saya dan keluarga saja,"

"Ini benar-benar sebuah kepulangan ke klub yang telah saya hargai dimana saya mengakhiri karier bermain saya, sekarang kita akan memulai babak yang baru," tukasnya.

Pemain depan Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic bertepuk tangasaat melakukan pemanasan sebelum pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan US Salernitana 1919 di stadion San Siro di Milan pada 13 Maret 2023. (Marco BERTORELLO/AFP)

Kepulangan Ibrahimovic ke AC Milan sebagai konsultan jelas menjadi obat rindu penggemar Rossoneri terhadap keberadaan Ibracadabra.

Apalagi belum lama bagi Ibrahimovic memutuskan gantung sepatu di AC Milan, pada akhir musim lalu.

Setelah setengah tahun berpisah, Ibrahimovic akhirnya memutuskan untuk kembali ke AC Milan dengan peran berbeda.

Menarik untuk dinanti seperti apa kontribusi Ibrahimovic kepada AC Milan dengan peran anyarnya sebagai konsultan klub?

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini