TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Masatada Ishii telah menentukan 23 pemain yang dipilih untuk menantang Jepang sebagai tugas pertamanya melatih Timnas Thailand.
Timnas Thailand dijadwalkan akan terbang ke Jepang untuk melakoni laga persahabatan jelang Piala Asia 2023 pada 1 Januari 2024 mendatang.
Masatada Ishii yang baru saja ditunjuk sebagai pengganti Mano Polking telah memilih 23 pemain untuk terbang ke Jepang.
Melawan negara asal sendiri, Masatada Ishii tentu tak ingin banyak dipermalukan.
Dilihat dari 23 pemain yang dipilih, Coach Ishii nampak kembali memanggil sederet nama yang sebelumnya tak dilirik Mano Polking.
Paling mencolok adalah pemilihan penjaga gawang berusia 39 tahun, Siwarak Tedsungnoen.
Terakhir Siwarak Tedsungnoen bermain di Kualifikasi Piala Asia 2022.
Lalu Charunsak Wonggorn yang kembali setelah terakhir berseragam Changsuek pada Piala AFF 2022 lalu.
Selain itu, tak banyak perubahan berarti. Sederet pemain kunci masih menjadi andalan Thailand.
Baca juga: Tugas Pertama Pelatih Baru Thailand, Masatada Ishii Langsung Hadapi Negara Sendiri
Termasuk Teerasil Dangda, Threerathon Bunmathan, Bordin Phala.
Coach Ishii juga memanggil dua bintang yang bermain di Liga Jepang (J1 League), Supachok Sarachat dan Ekanit Panya
Tak lupa pemain yang abroad di Liga Belgia, Suphanat Mueanta yang bermain untuk OH Leuven.
Sayangnya, Coach Ishii tak bisa memboyong Chanathip Songkrasin yang masih mengalami cedera.
23 pemain yang dipilih coach Ishii dijadwalkan akan berkumpul pada 27 Desember 2023, lalu terbang ke Jepang dua hari setelahnya.
Berikut 23 pemain sepak bola Gajah Perang untuk pertandingan pemanasan melawan Timnas Jepang
#Kiper
1. Siwarak Tedsungnoen, Klub Buriram United
2. Khammai Revolusioner, Klub Sepak Bola True Bangkok United
#Bek
3. Teerathorn Bunmathan, Klub Buriram United
4. Chakphan Praisuwan, Klub BG Pathum United
5. Santiphap Channhom, Klub BG Pathum United
6. Suphan Thongsong, Klub True Bangkok United
7. Elias Dolo, Klub Bali United
8. Nicholas Mickelson FC Obi Odense
#Gelandang
9. Sarach Yooyen, Klub BG Pathum United
10. Pitiwat Sukjitthammakul, Klub BG Pathum United
11. Pokklao Anan, Klub True Bangkok United
12. Rungrat Phumchantuek, Klub True Bangkok United
13. Picha Uthra, Klub Muang Thong United
14. Weerathep Pomphan, Klub Muang Thong United
15. Charoensak Wonggorn, Klub Muang Thong United
16. Bodin Phala, Klub Otoritas Pelabuhan FC
17. Pathomphon Charoenrattanapirom, Port FC
18. Supachoke Sarachat, Klub Consadole Sapporo Hokkaido
19. Ekanit Panya, Klub Urawa Reds
20. Kritsada Kaman, Chonburi FC
#Depan
21. Teerasil Dangda, Klub BG Pathum United
22. Teerasak Poeiphimai, Klub Port FC
23. Suphanat Mueanta, OH Klub Leuven
Baca juga: Senasib dengan Ernando Ari, Cederanya Kiper Andalan Timnas Jepang Lebih Parah
Jepang Sering Ngamuk, Thailand Korban Berikutnya?
Membawa Thailand menang dari Jepang akan sulit bagi Masatada Ishii.
Namun Pasukan Gajah bisa menahan imbang atau tak kalah telak sudah menjadi prestasi tersendiri.
Pasalnya, Timnas Jepang memang sedang gila-gilaan sepanjang FIFA Matchday tahun ini.
Jepang menjadi negara paling sempurna performanya sejauh ini dengan mengemas dua kemenangan tanpa kebobolan.
Jika dihitung, Jepang telah melakoni 10 pertandingan internasional sepanjang tahun 2023.
Sempat gagal mendulang kemenangan pada dua laga internasional tahun ini lantaran ditahan Uruguay (1-1) dan dikalahkan Kolombia (1-2).
Performa Jepang mendadak menggila setelah kegagalan memenangkan dua laga tersebut yang digelar Maret 2023.
Berbagai kemenangan telak didapatkan Jepang dalam delapan laga terakhirnya di jeda internasional.
Terhitung, delapan kemenangan berhasil diraih Jepang dalam melakoni delapan laga terakhirnya.
Hebatnya, tujuh dari delapan kemenangan tersebut diraih Jepang dengan skor fantastis yakni minimal empat gol.
El Salvador menjadi korban pertama keganasan Jepang dimana mereka dibantai dengan skor enam gol tanpa balas, 15 Juni 2023 lalu.
Lima hari berselang, gantian Peru yang dilumat habis oleh Jepang dengan skor telak 4-1.
Pada edisi FIFA Matchday berikutnya, Jerman dan Turki menjadi korban berikutnya keganasan Jepang.
Jerman yang berstatus sebagai salah satu raksasa Asia bahkan dihajar oleh Jepang dengan skor 1-4 di kandang sendiri, September lalu.
Begitu pula dengan Turki, dimana tim asal Eropa itu tanpa ampun dikalahkan Jepang dengan skor 4-2.
Kemenangan telak kembali didapatkan Jepang saat melakoni laga internasional edisi Oktober.
Kanada dan Tunisia yang menjadi lawan tanding Jepang tidak bisa berbuat banyak melawan tim Samurai Biru.
Kanada dipecundangi Jepang dengan skor 4-1, sedangkan Tunisia kalah dua gol tanpa balas.
Puncaknya, kemenangan besar kembali diraih Jepang saat melahap Myanmar dan Suriah dengan skor 5-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026, bulan ini.
Menarik dinantikan, akankah Matasada Ishii bakal menjadi pemutus tren positif Jepang?
Duel Timnas Jepang vs Thailand ini digelar guna mempersiapkan pertandingan Piala Asia 2024 yang digelar di Qatar.
Timnas Jepang sendiri tergabung dalam Grup D bersama Timnas Indonesia, Irak, dan Vietnam.
Sementara Thailand berada di Grup F bersama Arab Saudi, Kyrgiztan, dan Oman. (*)
(Tribunnews.com/ Siti N, Dwi Setiawan)