News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Tantang Jepang di Partai Pembuka Piala Asia 2023, Gelandang Vietnam Pilih Realistis

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Timnas Vietnam, Hung Dung Dom, dalam sesi Pemusatan Latihan (TC) menjelang Piala Asia 2023 Qatar.

TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan pembuka grup D Piala Asia 2023 antara Jepang vs Vietnam dijadwalkan pada Minggu (14/1/2024).

Diketahui selain melawan Jepang, Vietnam juga akan mendapat lawan Timnas Indonesia hingga Irak dalam grup D penyisihan.

Terkhusus laga melawan Jepang, Hung Dung Dom, memilih hasil yang realistis.

Gelandang Ha Noi FC, Hung Dung Dom mengatakan laga melawan Timnas Jepang dapat menjadi wadah mencari pengalaman.

Baca juga: Jelang Duel Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Bintang Jepang Sedih Tinggalkan Liga Spanyol

Pemain Timnas Vietnam, Hung Dung Dom, dalam sesi Pemusatan Latihan (TC) menjelang Piala Asia 2023 Qatar.

"Tentu saja, melawan pemain kelas dunia (Timnas Jepang) dapat meningkatkan pelajaran dan pengalaman di Piala Asia 2023," ujar Hung Dung Do melalui laman Facebook VFF (4/1/2024).

Diketahui memang tim Samurai Biru menjadi nomor satu unggulan di grup D.

Pasalnya Timnas Jepang diisi pemain sekelas, Takehiro Tomiyasu (Arsenal), Kaoru Mitoma (Brighton) hingga Wataru Endo (Liverpool).

Walhasil membuat Timnas Jepang berpeluang besar melumat seluruh lawannya di fase grup, termasuk Vietnam hingga Timnas Indonesia.

Selain Jepang, Hung Dung Do memandang laga Timnas Vietnam lainnya dengan optimis.

Pemain yang menempati gelandang box to box berharap dapat memberikan yang terbaik bagi The Golden Stars.

"Piala Asia adalah turnamen yang berat. Setiap negara berpartisipasi dengan serius," ujar 

"Kami juga akan menampilkan yang terbaik, meskipun beberapa pemain telah absen,"

"Saya percaya pelatih Philippe Troussier telah memilih pemain terbaik."

Tak cukup di situ, Hung Dung Do juga masih optimis ketika Vietnam diterpa badai cedera.

Seperti yang diketahui, tim besutan Philippe Troussier kehilangan sekitar tiga pilar utama yang sebelumnya menjadi andalan.

Di antaranya ialah kiper keturunan Vietnam-Rusia, Dang Van Lam, lalu kapten kesebelasan Que Ngoc Hai hingga striker andalan Nguyen Tien Linh.

Kendati demikian bagi Hung Dung Do, hal tersebut bukanlah masalah yang berarti.

Pemain berusia 30 tahun percaya para pengganti dapat memberikan peran yang maksimal.

"Kekurangan pasukan adalah masalah umum, tidak hanya untuk Timnas Vietnam tetapi juga untuk tim lain."

"Ketika kesempatan untuk satu orang berlalu, tibalah waktunya bagi orang lain (menutup)."

"Saya yakin para pemain mampu menutup posisi yang ditinggalkan karena cedera

Saat ini Hung Dung Do masih bergabung dalam TC Timnas Vietnam sebelum berangkat ke Qatar.

Perlu diketahui, Timnas Vietnam tak melakukan gelaran uji coba sebelum Piala Asia 2023.

Pasukan Philippe Troussier hanya fokus pengembangan diri sendiri di kamp Pemusatan Latihan.

Berkut Jadwal Pembuka Grup D Piala Asia 2023

Minggu, 14 Januari 2024

18.30 WIB: Jepang vs Vietnam

Lokasi: Al Thumama Stadium

Senin, 15 Januari 2024

21.30 WIB: Irak vs Timnas Indonesia

Lokasi: Ahmed bin Ali Stadium

Berikut Pembagian Grup Asia 2023:

Grup A: Qatar, China,Tajikistan, Lebanon

Grup B: Australia, Uzbekistan, Suriah, India

Grup C: Iran, Uni Emirat Arab, Hong Kong, Palestina

Grup D: Jepang, Indonesia, Irak, Vietnam

Grup E: Korea Selatan, Malaysia, Yordania, Bahrain

Grup F: Arab Saudi, Thailand, Kyrgyzstan, Oman

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini