News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Kata Striker Timnas Qatar setelah Memastikan Diri ke Babak 16 Besar Piala Asia

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Reaksi penyerang Qatar #11 Akram Afif setelah mencetak gol pada pertandingan sepak bola Grup A Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Qatar dan Lebanon di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 12 Januari 2024.

TRIBUNNEWS.COMĀ - Tim tuan rumah Qatar menjadi peserta pertama yang meloloskan diri ke babak 16 besar Piala Asia 2024.

Kepastian ini didapat Al-Annabi setelah menang di laga kedua fase grup kontra Tajikistan, Rabu (18/1/2024) malam WIB.

Sosok Akram Afif, striker andalan Timnas Qatar mampu mencetak gol semata wayang untuk meloloskan negaranya.

Adapun Akram Afif juga menjadi andalan Timnas Qatar saat mengalahkan Lebanon 3-0 di laga perdana.

Reaksi penyerang Qatar #11 Akram Afif setelah mencetak gol pada pertandingan sepak bola Grup A Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Qatar dan Lebanon di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 12 Januari 2024. (Jewel SAMAD / AFP)

Selain itu, Timnas Qatar juga memiliki sosok Almoez Ali, yang juga mencetak gol bersama Akram Afif di laga perdana.

Menatap kelanjutan kiprah keduanya ke babak 16 besar, Akram berharap chemistry antara ia dan Almoez Ali akan tetap terjaga.

Meskipun duetnya telah berjalan dengan baik, ia berharap di laga-laga berikutnya menjadi semakin sempurna.

"Almoez Ali adalah salah satu sahabat saya dan kami sangat memahami satu sama lain," ujar Akram Afif dilansir melalui The Peninsula Qatar.

"Kami telah bermain bersama untuk waktu yang lama," sambung pemain 25 tahun itu.

"Jadi kami mengerti apa yang akan dilakukan satu sama lain hanya dengan melihat."

"Kami makin sempurna di laga-laga berikutnya," tutup pemain terbaik Piala Asia 2019 itu.

Lolosnya Timnas Qatar juga memperkuat kans tim tuan rumah menjadi juara beruntun.

Seperti yang diketahui, Timnas Qatar merupakan kampiun Piala Asia pada edisi sebelumnya.

Al Annabi mampu mengalahkan Jepang pada partai puncak Piala Asia 2019.

Kini tanda-tanda meredupnya tim tuan rumah belum terlihat, langkah ke babak 16 besar menjadi bukti kepantasan predikat juara bertahan Qatar.

Lalu bagi Akram Afif, tiket kelolosan menuju babak 16 besar menjadi kans mempertahankan rekor pribadi sebagai pemain terbaik Piala Asia.

Hal ini dibuktikan Akram Afif sebagai pemuncak top skor sementara dengan koleksi tiga gol.

Akram Afif dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Piala Asia Tahun 2019 pada upacara Penghargaan Tahunan AFC di Hong Kong pada 10 Desember. (Asosiasi Sepak Bola Qatar / AFP)

Adapun meski hanya meraih kemenangan tipis 1-0, Timnas Qatar masih memimpin klasemen grup A.

Timnas Qatar mengoleksi enam poin untuk bertengger di puncak klasemen grup A.

Hasil ini didapat setelah menorehkan dua kali kemenangan (sebelumnya lawan Lebanon).

Posisi Qatar sementara ini di atas angin, setelah China, Tajikistan hingga Lebanon terpaut hingga empat angka.

Hasil ini didapat karena ketiga pesaing Timnas Qatar urung meraih kemenangan.

Klasemen Piala Asia Grup A

Kamis (18/1/2024)

  1. Qatar - 6 poin
  2. China - 2 poin
  3. Tajkistan - 1 poin
  4. Lebanon - 1 poin

Top Skor Piala Asia 2023

Kamis (18/1/2024)

  1. Akram Afif (Qatar) - 3 Gol
  2. Lee Kang-in (Korea Selatan) - 2 Gol
  3. Mahmoud Al-Mardi(Yordania) - 2 Gol
  4. Musa Al-Taamari(Yordania) - 2 Gol
  5. Supachai Jaided (Thailand) - 2 Gol
  6. Takumi Minamino (Jepang) - 2 Gol

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini