TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia akan melakoni laga hidup mati pada matchday kedua Grup D Piala Asia 2023.
Diketahui, Timnas Indonesia akan melawan Vietnam di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar, Jumat (19/1/2024) pukul 21.30 WIB.
Laga Timnas Indoneisa dengan Vietnam menjadi laga krusial bagi kedua kubu. Tim mana pun yang kalah berarti risiko tersingkir sangat tinggi.
Seperti diketahui, Vietnam pada pertandingan pertama takluk dari Jepang dengan skor 4-2. Sedangkan Timnas Indonesia kalah dari Irak dengan skor 3-1 pada matchday pertama.
Kekalahan dari Irak membuat Jordi Amat dkk harus meraih kemenangan atas Vietnam dan imbang saat menghadapi Jepang atau sebaliknya guna bisa melaju ke babak 16 besar.
Maka dari itu, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menargetkan Timnas Indonesia harus menang demi memperbesar peluang lolos fase berikutnya.
Erick Thohir mengultimatum para pemain Timnas Indonesia untuk bisa tampil all out dalam dua laga tersisa di fase grup Piala Asia 2024.
Ketua Umum PSSI itu juga mengatakan untuk pulang saja jika Timnas Indonesia bermain tak penuh semangat.
Ia tak ingin para pemain terjebak pola pikir yang membuat semangat bermain menurun.
“Jadi saya berharap tim nasional tampil maksimal. Jangan terjebak pola pikir, wah sudah tidak dapat poin, lemesan, kalau lemesan pulang saja," kata Erick Thohir kepada awak media termasuk Tribunnews, di Menara Danareksa, Jakarta, Kamis (18/1/2024).
"Tapi justru saya yakin mereka masih bisa berikan yang terbaik dan saya lihat sendiri Tim Nasional kita banyak usia muda, rata-rata masih di bawah 24," ucap Erick Thohir.
"Saya berharap antara tim senior, junior bisa berdampingan," tambahnya.
Baca juga: Prediksi Skor Vietnam vs Indonesia di Piala Asia, Head to Head, Line Up, Link Live Streaming
Berkaca dari negara lain yang berjuang mati-matian di Piala Asia 2023, Erick Thohir juga mengharapkan hal yang sama di Timnas Indonesia.
Sebagai contoh Tajikistan yang merupakan tim debutan di Piala Asia 2023 mampu menahan imbang tim kuat seperti China.
“Saya melihat banyak sekali tim-tim negara lain yang punya jiwa patriotik. Ini yang saya harapkan juga tim nasional kita harus bisa tidak kalah patriotiknya,” tegas Erick.
Jadwal Piala Asia 2023 Grup D
- Minggu, 14 Januari 2024
Jepang 4-2 Vietnam
Timnas Indonesia 1-3 Irak
- Jumat, 19 Januari 2024
Pukul 18.30 WIB - Irak vs Jepang
Pukul 21.30 WIB - Vietnam vs Timnas Indonesia
- Rabu, 24 Januari 2024
Pukul 18.30 WIB - Jepang vs Timnas Indonesia
Pukul 18.30 WIB - Irak vs Vietnam
Update Klasemen Grup D Piala Asia 2023
Negara | Main | Menang | Seri | Kalah | Gol-Kebobolan | Poin |
Jepang | 1 | 1 | 0 | 0 | 4-2 | 3 |
Irak | 1 | 1 | 0 | 0 | 3-1 | 3 |
Vietnam | 1 | 0 | 0 | 1 | 2-4 | 0 |
Timnas Indonesia | 1 | 0 | 0 | 1 | 1-3 | 0 |
(Tribunnews.com/Ali/Abdul Majid)