News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Justin Hubner Si Tukang Jagal Buat Pemain Vietnam Kicep, Dijuluki De Paulnya Timnas Indonesia

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner mengontrol bola melewati gelandang Vietnam #11 Nguyen Tuan Anh pada pertandingan Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah bin Khalifa pada 19 Januari 2024.

TRIBUNNEWS.COM - Justin Hubner, kini dijuluki si Tukang Jagalnya Timnas Indonesia.

Aksinya saat 'menjagal' pemain Vietnam di laga matchday kedua Grup D Piala Asia 2023 membuat dirinya sebagai De Paul-nya Timnas Indonesia.

Diketahui, Justin Hubner tampil ciamik saat membela Timnas Indonesia vs Vietnam, Jumat (19/1/2024).

Bek akademi Wolves itu tampil lugas dalam mengawal pertahanan Timnas Indonesia.

Penyerang Vietnam Nguyen Van Toan berebut bola dengan bek Indonesia Justin Hubner pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Vietnam dan Indonesia di Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha pada 19 Januari 2024. (Photo by KARIM JAAFAR / AFP) (AFP/KARIM JAAFAR)

Bermain bersama Jordi Amat dan Sandy Walsh, Justin Hubner menjadi tembok kokoh melindungi gawang Ernando.

Dalam aksinya saat bertahan, beberapa kali Justin Hubner tampil gemilang menggagalkan peluang-peluang emas Vietnam.

Aksinya yang tanpa kompromi saat menghalau serangan pemain Vietnam membuat dirinya dijuluki si Tukang Jagal Garuda.

Bahkan permainan keras dari para pemain Vietnam mampu dilayani oleh Justin Hubner.

Sehingga duel Justin Hubner dengan para pemain Vietnam menjadi suguhan menarik pada laga tersebut.

Menariknya, meski sering bermain keras dan melakukan pelanggaran, Justin Hubner terbebas dari kartu pada pertandingan tersebut.

Baca juga: Thailand Ancang-ancang Nimbrung Timnas Indonesia Bersaing ke 16 Besar Jalur Peringkat 3 Terbaik

Berdasarkan catatan dari Sofascore.com, Justin Hubner menjadi pemain dengan rating terbaik dari Timnas Indonesia, yakni 7,4.

Justin Hubner sukses memenangkan enam kali duel melawan Vietnam.

Selain kuat dalam bertahan, Justin Hubner juga aktif dalam melancarkan serangan.

Tercatat, Hubner memiliki akurasi passing sebanyak 76 persen.

Permainannya yang tanpa kompromi itu dijuluki sebagai De Paul-nya Timnas Indonesia.

Hal itu diungkapkan warganet dalam unggahan salah satu akun Instagram fanbase Sepak Bola Tanah Air.

Seperti diketahui, De Paul merupakan pemain Argentina yang dikenal dengan permainan lugasnya.

"Anggap saja Hubner itu de Paul nya indo," ucap seorang warganet.

"Main keras ngeyel dan lolos dari kartu! Fisiknya luar biasa," kata salah satu netizen.

"Pemain gini yg di butuhkan timnas, main keras tapi aman kartu," ungkap netizen lainnya.

Diharapkan, Justin Hubner kembali tampil cemerlang pada laga pamungkas Timnas Indonesia di Grup D Piala Asia 2023 melawan Jepang.

Dijadwalkan Timnas Indonesia akan menghadapi raksasa Asia tersebut pada Rabu (24/1/2024) mendatang.

Laga tersebut merupakan laga hidup mati bagi Timnas Indonesia untuk menentukan nasib mereka lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia hanya membutuhkan hasil imbang untuk menjaga peluang lolos ke babak fase gugur.

Dengan begitu, Timnas Indonesia akan memiliki total 4 di akhir klasemen Grup D.

Timnas Indonesia akan memiliki poin yang sama dengan Jepang yang berada di peringkat kedua.

Namun, dengan koleksi poin tersebut akan membuat Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar lewat jalur peringkat tiga terbaik.

Lalu bagaimana jika kalah dengan jepang?

Peluang Timnas Indonesia untuk lolos tentu masih ada.

Namun dengan syarat para pesaing Timnas Indonesia di peringkat tiga masing-masing grup tak memiliki koleksi poin yang lebih baik dari Timnas Indonesia.

Serta nantinya ada perhitungan dari jumlah dan selisih gol, serta poin disiplin (kartu kuning dan merah) yang akan menentukan posisi Timnas Indonesia.

Klasemen Grup D Piala Asia 2023

1. Irak | 2 | 2 | 0 | 0 | 5 - 2 | +3 | 6 Poin

2. Jepang | 2 | 1 | 0 | 1 | 5 - 4 | -1 | 3 Poin

3 Indonesia | 2 | 1 | 0 | 1 | 2 - 3 | -1 | 3 Poin

4. Vietnam | 2 | 0 | 0 | 2 | 2 - 5 | -3 | 0 Poin

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini