News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Daftar Tim Tersingkir di Piala Asia 2023: Malaysia & Vietnam Ambyar, Timnas Indonesia Masih Jaga Asa

Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Daftar Tim Tersingkir di Piala Asia 2023: Malaysia & Vietnam Ambyar - Pemain Timnas Malaysia usai pertandingan Grup E Piala Asia AFC 2023 Qatar antara Bahrain dan Malaysia di Stadion Jassim bin Hamad di Doha pada 20 Januari 2024.

TRIBUNNEWS.COM - Daftar tim atau negara yang tersingkir dari Piala Asia 2023 dipastikan sudah ada tiga kontestan, Selasa (23/1/2024).

Untuk informasi, dua tim dari Asia Tenggara yaitu Malaysia dan Vietnam angkat koper terlebih dulu sebelum babak penyisihan Piala Asia 2023 rampung.

Beda dengan Timnas Indonesia yang sampai saat ini masih menjaga asa lolos 16 besar. Bahkan skuad asuhan Shin Tae-yong diuntungkan berkat hasil pertandingan di Grup A.

Keuntungan tersebut tentu berimbas kepada skenario Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Namun sebelumnya, kedua tim Asia Tenggara itu dipastikan ambyar lantaran dipastikan tak memiliki kans lagi baik dari poin maupun head to head dalam grupnya.

Bek Indonesia #06 Sandy Walsh, bek #05 Rizky Ridho dan gelandang Indonesia #24 Ivar Jenner merayakan kemenangan mereka saat bek Vietnam #03 Vo Minh Trong berjalan melewatinya di akhir pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC 2023 Qatar antara Vietnam dan Indonesia di Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha pada 19 Januari 2024. (KARIM JAAFAR / AFP)

Terbaru, Lebanon dari Grup A harus mengikuti jejak Vietnam dan Malaysia yang tak bisa bicara banyak di Piala Asia edisi kali ini.

Bersamaan dengan rampungnya matchday ketiga dari Grup A, total sudah ada tiga negara yang harus mengubur mimpinya lolos 16 besar.

Daftar Negara yang Tersingkir dari Piala Asia 2023

- Vietnam

- Malaysia

- Lebanon

Dari daftar tersebut, sejatinya masih ada beberapa juru kunci grup yang masih mengais sisa asa.

Seperti duel pada hari ini yang bakal jadi pertaruhan dari empat tim.

Baca juga: Daftar Tim Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: Tim Debutan Terbaru, Hasil Grup A Untungkan Indonesia

Mulai dari pertandingan di Grup B yang mempertemukan Suriah dan India.

Keduanya berebut kemenangan tiga poin demi menjaga asa untuk lolos ke babak 16 besar.

Sedangkan dari Grup C, pertarungan Palestina vs Hong Kong bakal jadi pertaruhan kedua kubu.

Jadwal Piala Asia 2023 Hari Ini Selasa (23/1/2024):

Grup B

- Pukul 18.30 WIB: Australia vs Uzbekistan

- Pukul 18.30 WIB: Suriah vs India

Grup C

- Pukul 22.00 WIB: Hong Kong vs Palestina

- Pukul 22.00 WIB: Iran vs Uni Emirate Arab

Hasil Grup A Untungkan Indonesia

Selain kemenangan Tajikistan, hasil Grup A lainnya antara Qatar vs China juga turut menguntungkan Timnas Indonesia.

Kemenangan Qatar dengan skor 1-0 atas China berdampak baik bagi Timnas Indonesia.

Hal itu dikarenakan China otomatis finis dengan raihan dua poin dan menempati peringkat ketiga di Grup A.

Dengan dua poin saja, China tentu akan berada di bawah Timnas Indonesia dalam segi peringkat ketiga terbaik.

Dengan demikian, pesaing peringkat ketiga terbaik Timnas Indonesia akan berkurang satu.

Di sisi lain, Timnas Indonesia makin berpeluang besar lolos ke 16 besar Piala Asia 2023 sebelum melawan Jepang.

Timnas Indonesia hanya bergantung pada matchday ketiga Suriah vs India (Grup B), Pelestina vs Hong Kong (Grup C) yang digelar sebelum Timnas Indonesia main.

Jika salah satu laga Grup B atau C berakhir dengan hasil imbang, Timnas Indonesia otomatis lolos ke 16 besar tanpa memikirkan hasil apapun kontra Jepang.

Selain hasil Suriah dan India harus berakhir imbang, adapun syarat lainnya ialah kemenangan India tidak lebih dari tiga gol atas Suriah.

Sementara pada Grup C, Palestina imbang atas Hongkong. Atau Hongkong tidak menang lebih dari satu gol atas Palestina.

Dari skenario itu, hanya Uzbekistan, Suriah atau China yang masuk dalam peringkat tiga terbaik setelah Indonesia.

Klasemen Sementara Peringkat 3 Terbaik Piala Asia 2023

1. Bahrain | 2 | 1 | 0 | 1 | -1 | 3 poin

2. Timnas Indonesia | 2 | 1 | 0 | 1 | -1 | 3 poin

3. China | 3 | 0 | 2 | 1 | -1 | 2 poin

4. Suriah | 2 | 0 | 1 | 1 | -1 | 1 poin

-------------Lolos 16 Besar-------------

5. Oman | 2 | 0 | 1 | 1 | -1 | 1 poin

6. Palestina| 2 | 0 | 1 | 1 | -3 | 1 poin

(*) Keterangan: Ranking | Negara | Jumlah Tanding | Menang | Imbang | Kalah | Kolektivitas Gol | Poin

(Tribunnews.com/Niken, Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini