TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor Athletic Bilbao vs Barcelona dalam lanjutan perempatfinal Copa del Rey.
Duel Athletic Bilbao vs Barcelona bakal dihelat di San Mames, Bilbao, Spanyol pada Kamis (25/1/2024) pukul 03.30 WIB.
Sejumlah bursa prediksi skor menjagokan Blaugrana (julukan Barcelona) mampu memetik kemenangan di kandang Bilbao.
Di sisi lain, melawan Athletic Bilbao menjadi ujian terberat Barcelona untuk dapat lolos ke semifinal Copa del Rey.
Pasalnya, Barcelona selalu mendapat lawan yang cukup enteng dalam perjalanannya. Hal itu dapat dilihat dari lawan Lewandowski dkk sebelumnya.
Melalui laga pada babak 32 besar, Barcelona menang sudah payah melawan klub klub divisi keempat Barbastro dengan skor 3-2 dan berlanjut menang dengan klub kasta ketiga, Unionistas CF di babak 16 besar.
Hal itu kian berbanding terbalik dengan apa yang dirasakan Athletic Bilbao di Copa del Rey musim ini.
Pasalnya, Athletic Bilbao sempat melawan musuhnya di Liga Spanyol yakni Alaves di babak 16 besar.
Bahkan Athletic Bilbao memulai laga Copa del Rey dari putaran pertama.
Baca juga: Jose Mourinho Hanya Tertawa Ketika Ditanya Soal Rumor Dirinya Diminta Jadi Pelatih Barcelona
Tak hanya itu, Athletic Bilbao juga diuntungkan dengan memiliki pelatih yang mengetahui kriteria Barcelona, yakni Ernesto Valverde.
Yap, seperti yang diketahui Ernesto Valverde merupakan mantan pelatih Barcelona.
Menaggapi hal itu, pelatih Barcelona yakni Xavi Hernandez tak ingin meremehkan kekuatan Atheltic Bilbao.
"Athletic adalah tim yang agresif dan mereka akan banyak menekan kami."
"Mereka punya pelatih hebat dan pemain internasional yang sedang dalam performa bagus seperti Nico Williams, Sancet, dan De Galarreta," ucap Xavi Hernandez dikutip dari laman resmi Barcelona.