TRIBUNNEWS.COM - Australia akan menjadi ujian berikutnya Timnas Indonesia di babak 16 besar Piala Asia 2023.
Pertandingan Australia vs Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding pada Minggu (28/1/2024) malam, mulai kick-off 18.30 WIB.
Jelang pertarungan ini, Timnas Indonesia wajib mewaspadai kualitas Australia yang lolos 16 besar Piala Asia 2023 dengan status juara Grup B.
Menurut pengamatan Tribunnews, Australia punya 3 pemain yang tampil menonjol sepanjang babak fase grup.
Nama pertama yang patut diwaspadai oleh Timnas Indonesia adalah Jackson Irvine.
Gelandang berusia 30 tahun itu selalu tampil penuh mengawal lini tengah Australia di 3 pertandingan sebelumnya.
Dalam 3 pertandingan Grup B Piala Asia 2023, Australia sukses mengalahkan Suriah (0-1) dan India (0-2), sedangkan melawan Uzbekistan bermain sama kuat (1-1).
Nah kontribusi Jackson Irvine adalah telah mencetak gol 2 untuk Australia, masing-masing ke gawang Suriah dan India.
Beralih ke 2 pemain Australia lainnya yang menjadi ancaman Timnas Indonesia adalah berposisi kiper dan bek.
Dia adalah Mathew Ryan, kiper yang pernah memperkuat Arsenal dan sekarang bermain di AZ Alkmaar.
Kiper berusia 31 tahun ini menunjukkan jam terbangnya yang telah mencicipi persaingan kompetisi Eropa.
Baca juga: Australia Langsung Fokus Hadapi Timnas Indonesia, Bek Leicester Sesumbar Punya Taktik Mematikan
Mathew Ryan berhasil tampil solid di garis pertahanan terakhir Australia dengan hanya kebobolan satu gol.
Penampilan solid Mathew Ryan tak lepas dari peran Harry Souttar sebagai jenderal lini pertahanan.
Souttar merupakan pemain ketiga Australia yang patut jadi pertahatian Shin Tae-yong.
Alasan Souttar perlu diwaspadai karena berhasil membuat tembok kokoh di lini pertahanan Australia.
Ia selalu bermain penuh 90 menit ketika Australia mengumpulkan 2 kemenangan dan 1 imbang.
Mengenai 3 penampilan Harry Souttar, laman statistik Sofascore memberikan rating 7,8 (vs India), 7,6 (vs Suriah) dan 7,0 (Uzbekistan).
Adapun segi kedisplinan, Harry Souttar cuma sekali mendapat kartu kuning di laga terakhir melawan Uzbekistan.
Menarik dinantikan bagaimana peran 3 pemain Australia di atas ketika bertemu Timnas Indonesia.
Jika membandingkan dengan Timnas Indonesia, market value pasukan Shin Tae-yong dengan Australia bagai bumi dan langit.
Menurut rangkuman Goal sebelum dimulainya Piala Asia 2023, Australia menempati posisi 4 dalam market value tertinggi dengan rincian 41 juta Euro, atau sekitar Rp703 miliar.
Australia kalah dari Iran (51 juta Euro) yang menempati posisi 3, Korea Selatan (193 juta Euro) dan Jepang (316 juta Euro).
Sementara Timnas Indonesia menempati peringkat 15 market value tertinggi dari 24 kontestan.
Total market value Timnas Indonesia saat ini adalah 8,9 juta Euro, sekitar Rp152 miliar.
Sandy Walsh memegang predikat termahal Timnas Indonesia dengan market value 1,5 juta Euro, sekitar Rp25 miliar.
Daftar Pemain Australia di Piala Asia 2023
Kiper
1 - Mathew Ryan - AZ Alkmaar (4 juta Euro)
12 - Lawrence Thomas - Western Sydney Wanderers (500 ribu Euro)
18 - Joe Gauci - Adelaide United (550 ribu Euro)
Belakang
2 - Thomas Deng - Albirex Niigata (650 ribu Euro)
3 - Nathaniel Atkinson - Heart of Midlothian (950 ribu Euro)
4 - Kye Rowles - Heart of Midlothian (1 juta Euro)
5 - Jordan Bos - Westerlo (1 juta Euro)
16 - Aziz Behich - Melbourne City (450 ribu Euro)
19 - Harry Souttar - Leicester City (11 juta Euro)
20 - Lewis Miller - Hibernian (500 ribu Euro)
21 - Cameron Burgess - Ipswich Town (1 juta Euro)
25 - Gethin Jones - Bolton Wanderers (45o ribu Euro)
Tengah
8 - Connor Metcalfe - FC St. Pauli (1,5 juta uero)
13 - Aiden O'Neill - Standart Liege (1,2 juta Euro)
14 - Riley McGree - Middlesbrough 3,8 juta Euro)
17 - Keanu Baccus - St Mirren (850 ribu Euro)
22 - Jackson Irvine - FC St. Pauli (1,8 juta Euro)
24 - Patrick Yazbek - Viking FK (2,2 juta Euro)
Depan
6 - Martin Boyle - Hibernian (1,8 juta Euro)
7 - Samuel Silvera - Middlesbrough (1,2 juta Euro)
9 - Bruno Fornaroli - Melbourne Victory (500 ribu Euro)
10 - Kusini Yengi - Portsmouth (300 ribu Euro)
11 - Marco Tilio - Celtic (1,5 juta Euro)
15 - Mitchell Duke - Michida Zelvia (700 ribu Euro)
23 - Craig Goodwin - Al Wehda (1,3 juta Euro)
26 - John Iredale - SV Wehen Wiesbaden (300 ribu Euro)
(Tribunnews.com/Ipunk)