News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Hasil Klasemen Liga Inggris Terbaru Hari Ini: Arsenal Ambil Alih Puncak, Chelsea Tak Beranjak

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi kemenangan Arsenal setelah membantai Sheffield United engan skor 0-6 di Bramall Lane, Selasa (5/3/2024). Hasil klasemen Liga Inggris setelah merampungkan pekan 28, Selasa (12/3/2024) dinihari WIB. Asenal ambil alih puncak dan Chelsea stagnan meski menang.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil klasemen Liga Inggris 2023/2024 setelah merampungkan pekan ke-28, Selasa (12/3/2024) dinihari WIB.

Arsenal sukses mengambil alih puncak klasemen setelah mengalahkan Brentford dengan skor 2-1 (10/3).

Dua gol Arsenal itu dicetak oleh Declan Rice (19') dan Kai Havertz (86'), sedangkan gol Brentford diukir oleh Yoane Wissa (45+4').

Kesuksesan Arsenal nangkring di puncak klasemen tak luput dari hasil imbang Liverpool vs Manchester City yang berkesudahan dengan skor 1-1 (10/3).

Tak ayal, raihan 3 poin Arsenal itu sukses menyalip poin dari Liverpool dan Man City.

Saat ini Arsenal nangkring di puncak dengan mengantongi 64 poin, unggul kolektivitas gol dari Liverpool yang mengoleksi poin yang sama. Sedangkan untuk Man City berada di urutan ketiga dengan 63 angka.

Di waktu yang berbeda, rival sekota Arsenal yakni Chelsea tak beranjak di urutan ke-10 di tabel klasemen Liga Inggris meski berhasil menang.

Aksi solo run Mykhailo Mudryk yang berbuah gol untuk Chelsea ke gawang Newcastle dalam lanjutan pekan ke-28 Liga Inggris 2023/2024 pada Selasa (12/3/2024) dinihari WIB. (Twitter Chelsea)

Diketahui, Chelsea sukses menang dramatis atas Newcastle dengan skor 3-2 pada Selasa (12/3).

Adapun gol Chelsea dicetak oleh Nicolas Jackson (6'), Cole Palmer (57') dan solo run dari Mykhailo Mydryk (76').

Sedangkan untuk Newcastle dicetak oleh Alexander Isak (43') dan Jacob Murphy (90').

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Aksi Solo Run Mudryk Warnai Kemenangan Chelsea atas Newcastle

Menariknya, Chelsea yang berhasil kembali ke jalur kemenangan setelah bermain imbang dua kali pada pekan selanjutnya akan diuji dengan lawan yang berat.

Mengacu jadwal, Chelsea akan menyambangi markas Arsenal dalam lanjutan pekan ke-29 Liga Inggris 2023/2024.

Namun duel tersebut tampaknya akan ditunda, karena Chelsea akan memainkan Piala FA terlebih dahulu melawan Leicester City pada Minggu (17/3).

Di sisi lain, top skor Liga Inggris musim ini masih dipegang oleh bomber Manchester City yakni Erling Haaland dengan 18 gol. Di urutan kedua, pemain Aston Villa Ollie Watkins membuntuti Haaland dengan 16 gol.

Hasil Liga Inggris Pekan 28

  • Man United 2-0 Everton
  • Crystal Palace 1-1 Luton Town
  • Bournemouth 2-2 Sheffield United
  • Wolves 2-1 Fulham
  • Arsenal 2-1 Brentford
  • Aston Villa 0-4 Tottenham
  • West Ham 2-2 Burnley
  • Brighton 1-0 Nottingham Forest
  • Liverpool 1-1 Man City
  • Chelsea 3-2 Newcastle

Klasemen Liga Inggris

Klasemen Liga Inggris 2023/2024 setelah pekan 28 selesai pada Selasa (12/3/2024) dinihari WIB.

Top Skor Liga Inggris

  • 18 Gol

Erling Haaland (Man City)

  • 16 Gol

Ollie Watkins (Aston Villa)

  • 15 Gol

Mo Salah (Liverpool)

  • 14 Gol

Dominic Solanke (Bournemouth)

Jarrod Bowen (West Ham)

Son Heung-min (Tottenham)

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini