News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Keok dari Dewa United, Bhayangkara FC Makin Dekat Dengan Degradasi, Ini Kata Dendy Sulistyawan 

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih caretaker Bhayangkara FC Emral Abus bersama pemainnya Dendy Sulistyawan saat hadir dalam sesi post match conference kontra Dewa United di Stadion STIK, Jakarta, Sabtu (16/3/2024). Tribunnews/Abdul Majid

Keok dari Dewa United, Bhayangkara FC Makin Dekat Dengan Degradasi, Ini Kata Dendy Sulistyawan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Bhayangkara FC semakin dekat dengan degradasi usai pada pertandingan pekan ke-29 ini takluk dari Dewa United dengan skor 2-3 di Stadion STIK, Jakarta, Sabtu (16/3/204).

Pada laga ini, The Guardians telat panas. Mereka kebobolan tiga gol lebih dulu pada menit pertama melalui Ricky Kambuaya 21’, Alex Martin dan Oj Porteria 32’.

Tim besutan Gomes Oliviera itu baru bisa meresponnya pada babak kedua dengan mencetak dua gol melalui Junior Brandao 56’ dan Radja Nainggolan 61’.

Seusai laga, pemain Bhayangkara FC Dendy Sulistyawan mengaku kecewa dengan hasil ini.

“Pasti kami kecewa dengan hasil yang kami dapat apalagi dengan tinggal lima pertandingan lagi membuat kami berat berjuang dari degradasi,” ujar Dendy.

“Tapi kami sebagai pemain profesional dituntut harus bisa menyelesaikan pertandingan ini meski berat tapi kami berusaha meraih kemenangan di sisa lima pertandingan,” sambungnya.

Sementara itu, pelatih caretaker Bhayangkara FC Emral Abus mengucapkan permohonan maaf atas kekalahan ini.

Pasalnya, Bhayangkara FC mengusung kemenangan pada pertandingan ini untuk menjaga kans keluar dari zona degradasi.

Dengan hasil ini, Radja Nainggolan dkk. masih tertahan di peringkat ke-17.

Apabila menang di lima pertandingan terakhir poin maksimal Bhayangkara FC hanya 34 poin, sementara Persita, PSS Sleman dan Arema pada pekan ke-29 ini telah mengemas 31 poin.

“Kami sebagai pelatih mohon maaf kepada semua pihak, manajemen, suporter, dengan hasil tidak memuaskan ini. Kami harapan bisa menang di laga ini, satu persatu pertandingan bisa menang tapi kenyataanya kami kalah pada hari ini. Kami sudah berjuang semaksimal mungkin, berusaha untuk memenangkan pertandingan tapi hasilnya kami kalah,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini