News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Live Skor Hasil Timnas Indonesia vs Vietnam: Pratama Arhan Cadangan, Adi Satryo Gantikan Nadeo

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain Indonesia berpose untuk foto bersama sebelum dimulainya pertandingan sepak bola Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Australia dan Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad di Doha. Minggu (28 Januari 2024). (HECTOR RETAMAL/AFP)

TRIBUNNEWS.COM - Live skor hasil Timnas Indonesia vs Vietnam pada lanjutan Putaran Kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pertarungan panas antara Timnas Indonesia vs Vietnam bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (21/3/2024) jam 20.30 WIB.

Adapun para suporter Garuda dapat menyaksikan laga tersebut melalui siaran langsung RCTI dan live streaming di platform Vision Plus.

Berdasarkan susunan pemain yang telah diturunkan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan kejutan dengan memarkir pemain-pemain andalannya termasuk Pratama Arhan.

Di posisi penjaga gawang, sosok Adi Satryo menjadi starter di bawah mistar gawang Timnas Indonesia.

Pemilihan Riyandi itu dikabarkan karena Nadeo Argawinata mengalami cedera saat cedera sebelum pertandingan.

Kemudian di sisi pemain belakang, Jay Idzes bakal melakoni debutnya bersama Timnas Indonesia malam ini.

Idzes bakal berkolaborasi bersama Rizky Ridho dan Justin Hubner menjaga pertahanan Garuda.

Kemudian di sisi pemain sayap, Nathan Tjoe-A-On bakal mengisi posisi wing back sayap kiri menggantikan Pratama Arhan. Sedangkan di sisi kiri dihuni Yakob Sayuri.

Sementara Marselino Ferdinan dan Ivar Jenner bakal menjadi double pivot  sekaligus mengatur serangan Timnas Indonesia.

Lalu di posisi penyerang, trio Witan Sulaeman, Rafael Struick dan Hokky Caraka bakal menjadi daya gedor Garuda membobol gawang Vietnam.

Baca juga: Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Hari Ini: Timnas Indonesia vs Vietnam, Live RCTI

Diharapkan, dengan susunan pemain tersebut membuat Timnas Indonesia dapat meraih kemenangan kontra Vietnam.

Selain untuk memperbaiki posisinya di papan klasemen Grup F, tiga poin dari Vietnam akan membuat kans Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga kembali terbuka.

Sebab, pada dua laga sebelumnya Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan lantaran dikalahkan 1-5 oleh Irak, dan hanya mampu imbang 1-1 melawan Filipina.

Kondisi tersebut membuat Timnas Indonesia saat ini mendekam di dasar klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Vietnam

  • Timnas Indonesia 

Formasi: 3-4-3

Susunan Pemain

Muhammad Riyandi (GK); Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner; Nathan Tjoe-A-On, Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Yakob Sayuri; Rafael Struick, Hokky Caraka, Witan Sulaeman.

Palatih: Shin Tae-yong

Para pemain Indonesia berpose untuk foto bersama sebelum dimulainya pertandingan sepak bola Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Australia dan Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad di Doha. Minggu (28 Januari 2024). (HECTOR RETAMAL/AFP) (AFP/HECTOR RETAMAL)

Live Skor Hasil Timnas Indonesia vs Vietnam

LINK <<<

LINK <<<

LINK Live Streaming Timnas Indonesia vs Vietnam

LINK <<<

LINK <<<

Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Kalahkan Vietnam

Selain itu, kemenangan melawan Vietnam akan membuat Timnas Indonesia meroket di ranking FIFA.

Diketahui, Timnas Indonesia saat ini masih duduk di ranking 142 dengan 1072.66.

Sedangkan Vietnam masih berada di ranking 105 dengan 1194.97 poin.

Artinya, Timnas Indonesia bakal mendulang banyak poin jika berhasil mengalahkan Vietnam.

Berdasarkan laporan Football Ranking, Timnas Indonesia bakal mengantongi +15,37 poin jika menang atas Vietnam.

Tambahan poin tersebut akan membuat Timnas Indonesia naik dari peringkat 142 ke 138 dengan koleksi 1088.03 poin.

Namun, dengan catatan, tim-tim di atas Timnas Indonesia mendapatkan hasil negatif.

Saat ini, peringkat 141 dunia ditempati Turkmenistan, Burundi (140), Filipina (139) dan Lithuania (138).

Turkmenistan bakal menjalani laga berat kontra Iran di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Burundi tandang ke markas Madagascar dan Filipina jumpa tim kuat Irak.

Sementara Lithuania, Wakil Eropa itu bertandang ke markas Gibraltar di lanjutan UEFA Nations League.

Lalu bagaimana jika Timnas Indonesia imbang lawan Vietnam?

Jika imbang lawan Vietnam, Timnas Indonesia tetap bakal ketambahan +2,87 poin.

Namun, andai kalah dari Vietnam, Timnas Indonesia akan kehilangan -9,63 poin.

Prediksi Poin FIFA Timnas Indonesia vs Vietnam:

Timnas Indonesia menang: +15.37 poin

Timnas Indonesia imbang: +2.87 poin

Timnas Indonesia kalah: -9.63 poin

Update Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

1. Irak| 2 | 2 | 0 |0 | 6-1 | 6 poin

2. Vietnam | 2 | 1| 0| 1 | 2-1 | 3 poin

3. Filipina | 2 | 0 | 1 | 1 | 1-3 | 1 poin

4. Indonesia | 2 | 0 | 1 | 1 | 2-6 | 1 poin

*Keterangan: Tim | Jumlah main | Menang | Imbang | Kalah | gol-kebobolan | poin

Rekap Hasil Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

Matchday 1

Irak 5-1 Timnas indonesia

Filipina 0-2 Vietnam

Matchday 2

Filipina 1-1 Timnas Indonesia

Vietnam 0-1 Irak

Jadwal Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

21 Maret 2024

Timnas Indonesia vs Vietnam
Irak vs Filipina

26 Maret 2024

Vietnam vs Timnas Indonesia
Filipina vs Irak

6 Juni 2024

Timnas Indonesia vs Irak
Vietnam vs Filipina

11 Juni 2024

Irak vs Vietnam
Filipina vs Timnas Indonesia

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini