News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia U23 2024

Perasaan Beckham Putra setelah Tercoret dari Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia U23 2024

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penggawa Persib Bandung, Beckham Putra sedang berada di kursi pemeriksaan untuk memeriksa kondisi cedera yang dialami sang pemain, Kamis (14/9/2023). Kondisi cedera di hari-hari terakhir mengubur mimpi Beckham Putra untuk memperkuat Timnas U23 Indonesia.

TRIBUNNEWS.COM - Sejatinya nama pemain Persib Bandung Beckham Putra termuat dalam daftar pemanggilan Timnas Indonesia untuk Pemusatan Latihan Piala Asia U23 2024.

Namun di waktu terakhir, nasib apes harus menimpa pemain yang berposisi di sektor gelandang serang tersebut.

Yap, Beckham Putra mendapat cedera dan harus menepi sejenak dari lapangan hijau.

Kondisi ini mengubur mimpi Beckham Putra untuk memperkuat Timnas U23 Indonesia.

Terlebih daftar pemain resmi pilihan pelatih Shin Tae-yong juga sudah diterbitkan oleh PSSI per Senin (1/4/2024) kemarin.

"Tentunya sangat kecewa karena kembali tidak bisa main bersama Timnas Indonesia," ujar Beckham Putra dilansir melalui laman Persib.

"Saya sudah menyiapkan diri untuk timnas, tapi pasti ada hikmah di balik ini,” lanjut pemain kelahiran Bandung tersebut.

Penggawa Persib Bandung, Beckham Putra sedang berada di kursi pemeriksaan untuk memeriksa kondisi cedera yang dialami sang pemain, Kamis (14/9/2023). (www.persib.co.id)

Terhitung, nasib yang dijalani Beckham Putra memang sangatlah apes.

Pasalnya kabar dipanggilnya Beckham Putra telah mencuat jauh-jauh hari sebelum rilis daftar pemain resmi dari PSSI.

Sosok yang mengkonfirmasi kehadiran Beckham Putra ialah pelatih Persib Bandung Bojan Hodak.

Sejalan dengan itu, Bojan ingin menggunakan jasa Beckham Putra untuk laga terakhir sebelum ke Timnas U23 Indonesia.

Baca juga: Shin Tae-yong Jawab Jujur soal Nasib Cyrus Margono di Timnas U23 Indonesia

"Beckham dipanggil untuk Timnas U23 Indonesia, tapi dia akan bermain dulu 1 kali bersama kami, lalu akan pergi," ujar Bojan Hodak pekan lalu, Minggu (24/3/2024).

Namun di laga terakhir tersebut, justru membawa petaka bagi Beckham Putra.

Saat itu, Beckham Putra mengambil peran sebagai pemain pengganti pada pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (28/3/2024).

Namun baru masuk selama 20 menit, Beckham Putra langsung ditarik keluar kembali.

Pemain asli Bandung ini terlibat insiden yang menyeretnya harus ditandu keluar lapangan.

Walhasil tepat di menit ke-78, Beckham Putra ditarik keluar untuk diganti Victor Igbonefo

Melalui pemeriksaan, Beckham Putra mendapatkan cedera di area punggung kaki bagian kanannya.

Beckham masih perlu menjalani pemeriksaan lebih lanjut untuk diagnosis pada cederanya.

Ia pun berharap tidak ada yang serius pada kondisi cedera.

"Kondisi lebih baik, bengkak sama sakitnya berkurang. Semoga hasil CT Scan bukan cedera serius," ucapnya.

Dengan kondisi tersebut akhirnya Beckham Putra yang rencananya masuk ke dalam skuad, dan harus digantikan oleh pemain lainnya.

Adapun momen cedera dari Beckham Putra tampak seperti dejavu saat hendak membela Timnas U23 Indonesia.

Beckham Putra juga pernah mendapatkan cedera saat dalam panggilan skuad Kualifikasi Piala Asia U23 2024.

Bahkan saat itu, Beckham Putra dipulang dari TC Timnas U23 Indonesia yang berada di Solo.

Pemain Timnas U23 Indonesia, Beckham Putra Nugraha menjalani latihan terpisah saat pemusatan latihan (TC) di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (4/9/2023) sore. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina (Tribunnews.com/Muhammad Nursina)

Adapun tanpa Beckham Putra, skuad Timnas U23 Indonesia masih tangguh untuk Piala Asia U23 2024.

Garuda Muda punya pemain sekelas Witan Suleman, Ivar Jenner hingga Arkhan FIkri.

Kini ketiganya bersama rombongan skuad Timnas U23 Indonesia bakal merapat ke TC yang akan dihelat di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

TC Timnas U23 Indonesia berlangsung selama 10 hari, mulai 1 hingga 11 April 2024.

Setelah itu, skuad TC Timnas U23 Indonesia akan dilakukan seleksi dari total 28 nama menjadi skuad final (perkiraan 23 pemain) untuk Piala Asia U23 2024.

Daftar pemain final tersebut yang nantinya akan membela Timnas U23 Indonesia, mulai fase penyisihan grup pada 15 April 2024 mendatang.

Timnas U23 Indonesia bergabung di grup A bersama tim tuan rumah Qatar, Jordania hingga Australia.

Adapun untuk skuad sekarang, Timnas U23 Indonesia didominasi pemain dari Liga 1, empat pemain naturalisasi dan dua pemain lokal berstatus abroad.

Foto kesebelasan Timnas Indonesia saat melawan China Taipei dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 2024 grup K di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) malam. Timnas Indonesia menang telak dengan skor 9-0. TribunSolo/Muhammad Nursina (/Muhammad Nursina)

Daftar 28 Pemain TC Timnas U23 Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U23 2024

Sumber: laman PSSI (PSSI.org)

Kiper

1. Ernando Ari (Persebaya Surabaya)
2. Adi Satryo (PSIS Semarang)
3. Erlangga Setyo (Persis Solo)
4. Daffa Fasya (Borneo FC Samarinda)

Belakang

5. Rizky Ridho (Persija Jakarta)
6. Alfeandra Dewangga (PSIS Semarang)
7. Justin Hubner (Cerezo Osaka)
8. Komang Teguh (Borneo FC Samarinda)
9. Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)
10. Pratama Arhan (Suwon FC)
11. Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta)
12. Haykal Alhafiz (PSIS Semarang)
13. Dzaky Asraf (PSM Makassar)
14. Ilham Rio (Persija Jakarta)
15. Bagas Kaffa (Barito Putera)
16. Nathan TJoe-A-On (SC Heerenveen)

Tengah

17. Arkhan Fikri (Arema FC)
18. Rifky Dwi (Persita Tangerang)
19. Rayhan Hannan (Persija Jakarta)
20. Ikhsan Nur (Borneo FC Samarinda)
21. Witan Sulaeman (Bhayangkara FC)
22. Ivar Jenner (Jong FC Utrecht)

Depan

23. Marselino Ferdinan (KMSK Deinze)
24. Fajar Fathurahman (Borneo FC Samarinda)
25. Rafael Struick (ADO Den Haag)
26. Ramadhan Sananta (Persis Solo)
27. Hokky Caraka (PSS Sleman)
28. Jeam Kelly (Persik Kediri)

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di fase grup Piala Asia U23 2024:

Senin, 15 April 2023 Pukul 22.30 WIB

Qatar vs Timnas Indonesia

Kamis, 18 April 2023 Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia vs Australia

Minggu, 21 April 2023 Pukul 22.30 WIB

Jordania vs Timnas Indonesia

Pembagian Grup Piala Asia U23 2024 di Qatar:

Grup A

Qatar, Australia, Jordania, Timnas Indonesia

Grup B

Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, China

Grup C

Arab Saudi, Irak, Thailand, Tajikistan

Grup D

Uzbekistan, Vietnam, Kuwait, Malaysia

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini