News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Arab Saudi

Prediksi Skor Al Hilal vs Al Nassr Saudi Super Cup: Tak Dijagokan, CR7 Terancam Nirgelar Musim Ini

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Nassr asal Portugal #07 Cristiano Ronaldo (ke-3-kiri) bereaksi selama pertandingan final Piala Musim Riyadh antara Al-Nassr dan Al-Hilal di Kingdom Arena di Riyadh, pada 8 Februari 2024. Prediksi skor Al Hilal vs Al Nassr dalam lanjutan semifinal Saudi Super Cup atau Piala Arab Saudi 2023/2024, Ronaldo Cs terancam nirgelar musim ini.

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor Al Hilal vs Al Nassr dalam lanjutan semifinal Saudi Super Cup atau Piala Arab Saudi 2023/2024.

Duel Al Hilal vs Al Nassr bakal digelar di Mohammed bin Zayed Stadium pada Selasa (9/4/2024) pukul 02.30 WIB.

Sejumlah bursa prediksi skor menjagokan Al Hilal mampu meraih kemenangan dibandingkan dengan Al Nassr.

Jika benar Al Hilal menang, CR7 alias Cristiano Ronaldo bakal terancam nirgelar musim ini.

Pasalnya, di Liga Arab Saudi, Al Nassr berselisih sangat jauh dengan Al Hilal yang berada di pucuk klasemen.

Al Nassr menduduki peringkat kedua dengan koleksi 65 poin, sedangkan Al Hilal nyaman di pucuk dengan 77 angka.

Di sisi lain, Al Nassr dan Al Hilal memiliki kans bertemu di final King Cup.

Penyerang Al Nassr #07 Cristiano Ronaldo (Kiri) mengoper bola dekat bek Al Hilal #3 Kalidou Koulibaly selama pertandingan sepak bola Liga Pro Saudi di Stadion Internasional King Fahd, pada 1 Desember 2023. (Fayez NURELDINE / AFP)

Namun, Al Nassr harus lebih dulu melewati adangan Al Khaleej di semifinal.

Sementara Al Hilal akan menghadapi Al Ittihad di babak 4 besar King Cup.

Baca juga: Keputusan Aneh Pelatih soal Cristiano Ronaldo, Al Nassr Nyaris Tersandung di Liga Arab Saudi

Al Hilal tampil superior di semua ajang yang diikutinya musim ini.

Diketahui, Al Hilal belum terkalahkan 40 laga musim ini.

Menariknya, dari 40 laga tersebut Al Hilal mampu meraih 37 kemenangan dan 3 lainnya berakhir imbang.

Prediksi Skor

Sportskeeda: Al Hilal 2-1 Al Nassr

Khelnow: Al Hilal 2-1 Al Nassr

Essentiallysports: Al Hilal 2-1 Al Nassr

Statistik Kunci

  • Terdapat 72 pertemuan sebelumnya antara kedua tim, dengan Al Nassr hanya menang 17 kali, sedangkan Al Hilal 38 kali
  • Al Hilal tak terkalahkan dalam 40 laga di semua kompetisi musim ini.
  • Al Hilal sudah dua kali mengalahkan Al Nassr di musim ini.
  • Al Nassr telah memenangkan empat pertandingan terakhir berturut-turut di Liga Arab Saudi.

Kondisi Tim

Al Hilal akan tetap merasakan absennya Neymar.

Di sisi lain, Al Hilal akan kehilangan pencetak gol terbanyak mereka musim ini, Mitrovic karena cedera hamstring.

Sementara untuk Al Nassr, Anderson Talisca tetap menjadi satu-satunya yang absen dalam jangka waktu lama.

Kabar baiknya, Abdullah Alkhaibari, Abdulelah Al Amri, dan kiper Waleed Abdullah hampir kembali dari cedera.

Sementara, bek kanan Sultan Al Ghanam diperkirakan akan pulih dari cedera ototnya pada pertengahan April.

Prediksi Susunan Pemain

  • Al Hilal (4-2-3-1):

Bono; Abdulhamid, Koulibaly, Al Bulaihi, Lodi; Neves, Milinkovic-Savic; Michael, Malcom, Al Dawsari; Al Shehri.

Pelatih: Jorge Jesus.

  • Al Nassr (4-2-3-1):

Ospina; Boushal, Al-Fatil, Laporte, Telles; Otavio, Al Sulaiheem; Mane, Al-Najei, Ghareeb; Ronaldo.

Pelatih: Luis Castro.

Head to Head

  • 09-02-2024: Al Hilal 2-0 Al Nassr (Riyadh Season Cup)
  • 01-12-2023: Al Hilal 3-0 Al Nassr (Saudi Pro League)
  • 12-08-2023: Al Hilal 1-2 Al Nassr (King Cup)
  • 18-04-2023: Al Hilal 2-0 Al Nassr (Saudi Pro League)
  • 26-12-2022: Al Nassr 2-2 Al Hilal (Saudi Pro League)

5 Laga Terakhir Al Hilal:

  • 06-04-2024: Al Khaleej 1-4 Al Hilal (Saudi Pro League)
  • 03-04-2024: Al Hilal 3-0 Al Akhdoud (Saudi Pro League)
  • 31-03-2024: Al Shabab 3-4 Al Hilal (Saudi Pro League)
  • 17-03-2024: Al Hilal 2-1 Damac (Saudi Pro League)
  • 13-03-2024: Al Ittihad 0-2 Al Hilal (Champions League Asia)

5 Laga Terakhir Al Nassr:

  • 06-04-2024: Damac 0-1 Al Nassr (Saudi Pro League)
  • 03-04-2024: Abha 0-8 Al Nassr (Saudi Pro League)
  • 31-03-2024: Al Nassr 5-1 Al Tai (Saudi Pro League)
  • 16-03-2024: Al Ahli 0-1 Al Nassr (Saudi Pro League)
  • 12-03-2024: Al Nassr 4-3 Al Ain, adu penalti 1-3 (Champions League Asia)

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini