Pelatih Korsel U-23, Hwang Sun-hong, mengatakan bahwa kekuatan utama dari Garuda Muda terletak di Shin Tae-yong, yang merupakan pelatih Timnas Indonesia U-23.
"Faktanya adalah, kehadiran Shin Tae-yong untuk melatih Timnas Indonesia sebenarnya menjadi salah satu titik terkuat di tim," kata Hwang Sun-hong, dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Rabu (24/4/2024).
Selain itu, Hwang Sun-hong, juga menyinggung kehadiran beberapa pemain naturalisasi di Timnas Indonesia U-23 yang menjadi pembeda di tim.
Di Garuda Muda sendiri setidaknya ada empat pemain keturunan yang turut serta di Piala Asia U-23 2024.
Mereka adalah Rafael Struick, Ivar Jenner, Justin Hubner dan Nathan Tjoe-A-On.
"Beberapa pemain asing atau naturalisasi Indonesia benar-benar memberikan kontribusi yang sangat besar bagi tim," kata Hwang Sun-hong.
"Posisi mereka secara keseluruhan sangat efektif di skuad, jadi itu juga salah satu poin terkuat," imbuhnya.
Tak hanya itu, pelatih berusia 55 tahun itu pun mengatakan bahwa lini serang Timnas Indonesia U-23 juga menjadi hal yang diwaspadai oleh timnya.
Kendati demikian, Hwang Sun-hong, mengaku enggan memikirkan kekutan dari Rizky Ridho dkk.
Menurutnya hal yang terpenting saat ini adalah memikirkan bagaimana timnya bermain untuk bisa membendung perlawanan Garuda Muda.
"Lini serang mereka juga (berbahaya), semua strikernya berbakat," kata pelatih kelahiran 14 Juli 1968 itu.
"Namun daripada terlalu memikirkan kekuatan lawan, kami harus mempersiapkan pertandingan kami dengan baik dan memainkan gaya sepak bola kami sendiri besok untuk memenangkan pertandingan," tegasnya.
Sekadar informasi, Korea Selatan melaju ke perempatfinal usai menjadi juara grup B dengan torehan poin sempurna.
Taeguk Warriors berhasil menyapu bersih kemenangan dan tanpa kemasukan satu gol pun dalam fase grup.