News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF U19 2024

Indra Sjafri Libatkan Tim Psikolog Untuk Menentukan Kapten Timnas Indonesia U-19

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Timnas Indonesia, Indra Sjafri saat memimpin latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (1/7/2024).

Indra Sjafri Libatkan Tim Psikolog Untuk Menentukan Kapten Timnas Indonesia U-19
 
 
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri hingga saat ini masih belum menentukan kapten yang memimpin skuad Garuda muda saat tampil di Piala AFF U-19 2024.

Penentuan kapten dikatakan Indra Sjafri akan dilakukan setelah melihat observasi dari tim psikolog.

Menurutnya, peran kapten di sebuah tim sangatlah sentral mengingat seorang kapten harus bisa membawa tim menjadi lebih solid baik di dalam maupun di luar pertandingan.

“Besok tim psikolog akan melakukan observasi untuk mereka jadi kita melihat bagaimana besok siapa kaptennya,” kata Indra Sjafri di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (1/7/2024).

“Kalau menurut saya, ada beberapa calon kapten, tapi saya ingin lebih detail karena ini menyangkut chemistry dia di dalam tim. Jadi saya cukup hati-hati menentukan siapa yang akan menjadi kapten,” terangnya.

Sebelumnya, Indra Sjafri pernah memberikan jabatan kapten Timnas U-19 kepada Kadek Arel, Iqbal Gwijangge hingga Dony Tri Pamungkas.

Timnas Indonesia U-19 saat ini dipersiapkan jelang tampil pada Piala AFF U-19 yang bergulir di Surabaya pada 17 – 29 Juli 2024.

Untuk memperkuat tim, Indra Sjafri masih menjadwalkan sebanyak dua pertandingan uji coba lagi.

“Nanti tanggal 6 (Juli) uji coba sama Malut United di sini, terus kita ke Surabaya berangkat tanggal 10, di sana kita uji coba dengan tim PON Jatim," ujar Indra Sjafri sebelum memulai internal game.

Piala AFF U-19 akan menggunakan dua Stadion di Surabaya, yakni Stadion Gelora Bung Tomo dan Gelora 10 November.

Dalam ajang nanti, skuad Garuda muda tergabung di grup A bersama Timor Leste, Kamboja dan Filipina. Sementara grup B dihuni, Laos, Vietnam, Myanmar dan Australia.Grup C: Malaysia, Thailand, Singapura dan Brunei Darussalam.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini