Kebobolan Duluan, Dewa United FC Tekuk PSBS Biak 2-1 Jelang Tampil di Liga 1 2024/2025
Abdul Majid/Tribunnews.com
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tim Liga 1 asal Tangerang Selatan, Dewa United FC terus mematangkan persiapan jelang tampil pada Liga 1 2024/2025.
Persiapan tim besutan Jan Olde Riekerink ini salah satunya dengan menggelar pertandingan uji coba dengan klub Liga 1 lainnya.
Dalam laga uji coba kontra PSBS Biak di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (24/7/2024), Dewa United FC keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.
Jalannya pertandingan
Dewa United FC sebenarnya mampu menguasai jalannya laga sejak awal babak pertama. Namun sayangnya harus kebobolan lebih dulu lewat gol yang dicetak Abel Arganaraz.
Tertinggal satu gol membuat para penggawa Dewa United FC bermain lebih menyerang. Hasilnya, gol penyama kedudukan hadir lewat sepakan terukur Alexis Messidoro dari luar kotak penalti.
Skor imbang 1-1 pun bertahan hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, tim pelatih Dewa United FC mengganti hampir semua pemain yang bermain di babak pertama. Hal yang sama juga dilakukan PSBS Biak.
Sempat tertekan di awal babak kedua, Dewa United FC yang bermain lebih cerdas mampu mencetak gol lewat sepakan Septian Bagaskara. Dewa United FC pun berbalik unggul 2-1.
Di sisa laga, PSBS Biak terus menekan, namun penampilan apik Muhammad Natshir dibawah mistar gawang sukses mempertahankan keunggulan Dewa United FC hingga akhir laga.
Setelah ini Dewa United FC rencananya akan kembali menjalani laga latih tanding melawan sesama tim Liga 1.