News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Hasil Klasemen Liga 1: PSM Makassar Kokoh di Puncak, PSS Sleman Nangis di Pojokan

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil Klasemen Liga 1 Pekan Ketiga. - Selebrasi pemain PSM Makassar, Aloisio Neto saat melawan Dewa United pada pekan kedua Liga 1, Senin (26/8/2024) malam WIB.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil klasemen Liga 1 menyatakan PSM Makassar berada di puncak, pada Senin (26/8/2024) malam WIB.

Berbanding terbalik dengan PSM Makassar, PSS Sleman justru bak nangis di pojokan.

Sebab, PSS Sleman kembali menelan kekalahan pada pekan ketiga Liga 1.

Seperti diketahui, beberapa laga pekan ketiga Liga 1 kini telah digelar.

Hasilnya, PSM Makassar semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 2024/2025.

Aksi bek PSM Makassar, Yuran Fernandes saat melawan Dewa United pada pekan ketiga Liga 1, Senin (26/8/2024) malam WIB. (Instagram @psm_makassar)

Kepastian tersebut didapat setelah PSM Makassar membantai Dewa United pada Senin (26/8/2024) malam WIB.

Adapun hasil duel PSM Makassar vs Dewa United yang digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, berakhir dengan skor 3-1.

Tiga gol PSM Makassar dicetak oleh Nermin Haljeta (12'), Aloisio Neto (45+5'), dan Daisuke Sakai (90+2').

Sedangkan satu gol Dewa United lahir dari tendangan penalti Risto Mitrevski pada menit ke-31.

Kemenangan ini membuat PSM Makassar menjadi tim pertama yang sukses meraih kemenangan dari tiga pertandingan awal Liga 1.

Hasil tersebut membuat PSM Makassar semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 9 poin.

Sementara Dewa United kini tertahan di peringkat ketiga belas dengan koleksi 2 poin dari tiga laga.

Selebrasi pemain PSM Makassar, Aloisio Neto saat melawan Dewa United pada pekan kedua Liga 1, Senin (26/8/2024) malam WIB. (Instagram @psm_makassar)

Baca juga: Hasil Liga 1: Dapat Voucher Penalti di Menit Pertama, Semen Padang Buat PSS Sleman Makin Menderita

Beda nasib dengan PSM Makassar, kondisi PSS Sleman justru saat ini semakin ngenes.

Tim berjuluk Super Elang Jawa ini kembali menelan kekalahan pada pekan ketiga Liga 1, Senin (26/8/2024) sore WIB.

Bertandang ke markas Semen Padang, PSS harus takluk dengan skor 1-0.

Hasil ini membuat PSS meneruskan tren minor dengan menelan tiga kekalahan beruntun.

Seperti diketahui, PSS Sleman memulai Liga 1 dengan kondisi poin minus tiga.

Hal itu dialami PSS setelah keputusan Komite Disiplin PSSI.

Saat ini PSS Sleman berada di dasar klasemen dengan koleksi minum tiga poin.

Aksi bek PSS Sleman, Fachruddin Aryanto saat melawan Semen Padang pada pekan ketiga Liga 1, pada Senin (26/8/2024) sore WIB. (Instagram @pssleman)

Kondisi ini tentu sangat memperihatinkan bagi PSS.

Apalagi, setelah ini PSS Sleman bakal melawan tim-tim kuat yakni Borneo FC (12/9) dan Bali United (16/9).

Menarik dinantikan, mampukah PSS bangkit pada dua laga tersebut.

Berikut Rekap Hasil Liga 1 Pekan 3

Jumat, 23 Agustus 2024

PSIS Semarang 1-0 PSBS Biak

Persebaya Surabaya 2-1 Barito Putera

Sabtu, 24 Agustus 2024

Madura United 0-1 Persita Tangerang

Persija Jakarta 1-0 Persis Solo

Minggu, 25 Agustus 2024

Persik Kediri 0-0 Malut United

Persib Bandung 1-1 Arema FC

Senin, 26 Agustus 2024

Semen Padang 1-0 PSS Sleman

PSM Makassar 3-1 Dewa United

Selasa, 27 Agustus 2024

Pukul 19.00 WIB - Borneo FC vs Bali United

Klasemen Liga 1

 
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
PSM Makasar
3
3
0
0
8
2
6
9
2
Persija Jakarta
3
2
1
0
5
1
4
7
3
Persebaya
3
2
1
0
3
1
2
7
4
Persita
3
2
1
0
3
1
2
7
5
Bali United
2
2
0
0
5
1
4
6
6
Borneo
2
2
0
0
5
1
4
6
7
Psis Semarang
3
3
0
1
2
1
1
9
8
Persib
3
1
2
0
7
4
3
5
9
Persik
3
1
1
1
3
3
0
4
10
Malut United
3
0
3
0
1
1
0
3
11
Semen Padang
2
1
0
2
2
5
-3
3
12
Barito Putera
3
1
0
2
2
5
-3
3
13
Dewa United
2
0
2
0
2
2
0
2
14
Arema
3
0
2
1
1
3
-2
2
15
Madura United
3
0
1
2
1
3
-2
1
16
PSBS Biak
3
0
0
3
2
7
-5
0
17
Persis
3
0
0
3
1
6
-5
0
18
Pss Sleman
3
0
0
3
0
4
-4
0

Top Skor Liga 1

4 Gol

Nermin Haljeta (PSM Makassar)

3 Gol

Gustavo Almeida (Persija Jakarta)

Privat Mbarga (Bali United)

2 Gol

Bruno Moreira (Persebaya)

David Da Silva (Persib)

Kenneth Ngwoke (Semen Padang)

Ryo Matsumura (Persija)

Tyronne Del Pino (Persib)

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini