TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan bahwa tak gentar melawan tim yang memiliki ranking FIFA yang lebih tinggi, termasuk Arab Saudi.
Arab Saudi akan menjadi lawan pertama Timnas Indonesia pada laga pertama Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Duel Arab Saudi vs Timnas Indonesia berlangsung di King Abdullah Sport City pada Jumat (6/9/2024) pukul 01.00 WIB.
Sebagai pendatang baru di putaran ketiga, yang terdiri dari 18 tim terbaik Asia, Timnas Indonesia dianggap sebagai tim yang tidak diunggulkan.
Dalam peringkat FIFA, Timnas Indonesia berada jauh di belakang lawan-lawan mereka di Grup C.
Diketahui, Timnas Indonesia saat ini menduduki peringkat ke-133 dunia. Adapun lawannya, terdiri dari Jepang (18), Australia (24) dan Arab Saudi (56), serta Bahrain (80) dan Cina (87).
Jika dilihat seksama, ranking FIFA Timnas Indonesia berselisih cukup jauh dibandingkan lawannya.
Meski begitu, kata takut tidak ada dalam kamus Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia.
Menurut Shin Tae-yong, ia tak gentar berhadapan dengan tim yang memiliki ranking di atasnya.
Namun, Shin Tae-yong tetap realistis dengan menargetkan minimal finish di peringkat ketiga atau keempat.
"Seperti yang kita ketahui, Indonesia saat ini adalah tim dengan peringkat terendah, jadi daripada bersaing untuk dua posisi teratas, mungkin lebih realistis bagi kami untuk bekerja keras dan meraih posisi ketiga atau keempat, dan melaju ke babak play-off," ucap Shin Tae-yong dikutip dari FIFA, Selasa (4/9/2024).
"Dari sana, mungkin kami bisa berjuang untuk mendapatkan tiket ke Piala Dunia," tambahnya.
Baca juga: Pernah Bobol Argentina, Striker Arab Saudi Kirim Peringatan ke Timnas Indonesia: Kami Siap Tempur!
Shin Tae-yong merasa pemain timnas Indonesia saat ini, meskipun masih muda namun mental yang jauh lebih baik dari generasi sebelumnya.
Ia membandingkan saat pertama kali datang, dimana ia tak melihat semangat juang para pemain Timnas Indonesia.
Diakuinya memiliki keputusannya dalam memotong generasi dengan mencetak pemain muda saat ini mengarah ke positif.
Keputusan berani itu nyatanya berbuah manis bagi Timnas Indonesia. Piala Asia 2023 dan Piala Asia U23 2024 lalu menjadi salah satu bunti nyata kesukseskan Shin Tae-yong.
“Hal pertama yang saya perhatikan dalam sepak bola Indonesia adalah kurangnya semangat juang, yang ingin saya ubah."
"Siapa pun yang terlalu sibuk dengan kesuksesan mereka akan dikeluarkan dari skuad, dan saya mulai memilih pemain yang lebih muda," ucap Shin Tae-yong.
"Itulah alasan utama kami bisa sejauh ini. Perubahan terbesar adalah sekarang, para pemain kami tidak mudah menyerah."
"Mungkin dulu, ketika kami menghadapi tim yang lebih kuat atau berperingkat lebih tinggi, kami akan kalah secara mental sebelum pertandingan dimulai," kata pelatih Timnas Indonesia itu.
"Namun sekarang, para pemain Indonesia memberikan segalanya yang mereka miliki. Mereka bekerja keras tanpa lelah hingga pertandingan benar-benar berakhir," tambah Shin Tae-yong.
Menghadapi tim yang relatif kuat, pelatih asal Korea Selatan itu menekankan pentingnya untuk bermain kolektif dengan kerja keras dan semangat tinggi.
"Pemain Indonesia harus mempelajari dan memahami kelebihan dan kelemahan lawannya. Dan, mereka harus benar-benar memahami apa yang kami, staf pelatih, minta dari mereka."
"Mereka perlu berpikir secara strategis dan memanfaatkan pengetahuan mereka dengan baik.
"Kerja keras saja tidak akan cukup untuk bersaing di level tertinggi melawan tim-tim papan atas. Selain itu, semangat, visi, dan kondisi fisik kami harus mencerminkan kekompakan tim. Intinya, dengan bekerja keras, kami bisa menang, bahkan melawan tim yang lebih kuat," kata dia.
Melawan Arab Saudi, hasil imbang akan menguntungkan Timnas Indonesia dari segi poin FIFA.
Meski begitu, bukan tidak mungkin Timnas Indonesia mampu mematahkan prediksi dengan berhasil membawa pulang 3 poin penuh.
Selengkapnya, berikut perhitungan ranking FIFA yang akan didapatkan oleh Timnas Indonesia sepelas lawan Arab Saudi.
Perhitungan Poin Ranking FIFA Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Timnas Indonesia Menang: +19,38 poin
Timnas Indonesia Imbang: +6,88 poin
Timnas Indonesia Kalah: -5,62 poin
(Tribunnews.com/Ali)