TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Duel Timnas Indonesia versus (Vs) Australia akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Selasa (10/9/2024) malam nanti.
Pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C tersebut akan berlangsung mulai 19.00 WIB.
SUGBK dipastikan bakal memerah saat Timnas Indonesia berlaga nanti malam pasalnya 65 ribu tiket pertandingan sudah ludes terjual.
Para pendukung Timnas Indonesia sudah memadati Stadion Utama GBK jelang pertandingan malam nanti.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan menonton aksi skuad Garuda.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana mengatakan Presiden Jokowi dijadwalkan akan menonton pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia.
Kemudian 2.335 personel gabungan akan mengamankan jalannya pertandingan Timnas Indonesia vs Australia.
Tampil Lebih Lepas
Dalam laga menghadapi Australia malam nanti, Timnas Indonesia diharapkan dapat mencuri poin di SUGBK.
Apalagi hasil imbang melawan Arab Saudi pada laga perdana Grup C menjadi modal positif bagi skuad Garuda untuk menghadapi Australia.
Meski begitu, pelatih Shin Tae-yong sendiri mengaku pertandingan ini akan menjadi laga yang sulit bagi Timnas Indonesia.
Hal ini dikarenakan perbedaan jarak peringkat FIFA antara Timnas Indonesia dengan Australia.
Australia kini berada di posisi ke-24 ranking FIFA, sedangkan Timnas Indonesia duduk di posisi ke-133.
Meski demikian, Shin Tae-yong menegaskan bahwa Timnas Indonesia tidak akan menyerah saat menghadapi Australia nanti.
Timnas Indonesia diprediksi bakal tampil lebih lepas karena sebelumnya sudah mencuri poin di Kandang Arab Saudi, apalagi kali ini tampil di hadapan puluhan ribu suporter Indonesia.
Demi mengalahkan Australia, Shin Tae-yong akan menurunkan pemain-pemain terbaiknya.
Dari 11 pemain yang akan diturunkan, Justin Hubner diprediksi akan diturunkan sebagai srater, karena Justin hadir saart konferensi pers jelang laga Indonesia VS Australia kemarin.
karena biasanya pemain yang dibawa Shin Tae-yong ke sesi konferensi pers akan diandalkan sebagai starte
Justin Huber yang sudah melewati sanksi akumulasi kartu kuning pada pertandingan kontra Australia sudah bisa dimainkan.
Sementara itu, sang lawan Australia juga tak bakal tinggal diam.
Kekalahan di laga pertama dari Bahrain di Kandang membuat pasukan Graham Arnold bakal tampil habis-habisan menghadapi Indonesia.
Hasil imbang yang diraih Timnas Indonesia saat melawan ke Arab Saudi, menambah rasa kepercayaan diri Ragnar Oratmangoen cs.
Terlebih, beberapa pemain yang absen saat Australia menag 4-0 atas Indonesia di Piala Asia 2023 lalu, akan tampil di laga kali ini. Di antaranya Jay Idzes, Maarten Paes hingga Ragnar Oratmangoen.
Jika Indonesia menang malam nanti maka akan menjadi ukiran sejarah bagi Timnas Indonesia.
Sebab, untuk kali pertama, Timnas Indonesia meraih kemenangan di babak 3 Kualifikasi Piala Dunia zona Asia.(*)