News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Hasil Liga 1: Kejutkan Persik Kediri, PSBS Biak Curi 3 Angka di Kandang Macan Putih

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain PSBS Biak, Alexsandro, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persik Kediri di lanjutan Liga 1, Sabtu (28/9/2024).

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga 1 pada pertandingan Persik Kediri vs PSBS Biak berkesudahan dengan skor 0-1, Sabtu (28/9/2024) di Stadion Brawijaya.

PSBS Biak mencetak satu-satunya gol pada laga ini melalui sepakan penalti Alexsandro melalui titik putih di menit ke-45+'2.

Kemenangan di markas Persik Kediri ini menjadi hasil yang dinantikan bagi PSBS.

Mereka menambah tiga poin berharga di papan klasemen Liga 1.

PSBS Biak kini mengoleksi 9 poin dari tujuh pertandingan.

Mereka menempati peringkat kedelapan di klasemen.

Sementara Persik Kediri ada di posisi 6 dengan 11 poin.

Baca juga: Hasil Klasemen Liga 1: Bali United Menang Dramatis, Persebaya Pertegas Status Unbeaten

Pemain PSBS Biak, Abel Arganaraz (LIB) ((LIB))

Highlight Pertandingan

Persik Kediri dan PSBS Biak memulai laga dengan terbuka.

PSBS ternyata tak gentar dengan status tuan rumah yang disandang Persik Kediri.

Mereka mau meladeni skema yang dimainkan Macan Putih.

Kedua tim relatif masih menemui kebuntuan dalam menyusun serangan.

Bola sering mentok di sektor tengah yang menjadi tempat perebutan sengit.

Peluang perdana bagi kedua tim baru hadir di menit ke-22.

Adalah PSBS Biak yang terlebih dahulu mendapatkan peluang.

Jean Kelly Sroyer yang bergerak dari sektor kiri penyerangan PSBS berhasil mendekati kotak penalti.

Ia melakukan sedikit tekukan untuk mengelabuhi pemain yang menjaganya.

Sroyer langsung melepas sebuah tendangan keras terarah.

Namun sepakannya masih bisa dihalau kiper Persik, Leo Navacchio.

Semenit berselang, gantian Marckho Sandi yang mendapatkan peluang bagi PSBS.

Akan tetapi dirinya masih belum maksimal memanfaatkan peluang yang didapat.

Hingga 30 menit berjalan, Persik Kediri belum bisa menjawab tekanan dari PSBS Biak.

Menginjak menit ke-38, Ezra Walian mendapatkan peluang bagi Persik Kediri.

Macan Putih membuat sebuah serangan balik dari sektor kanan.

Ezra yang mendapat bola langsung melakukan sepakan.

Namun tendangannya masih bisa digagalkan penjaga gawang PSBS Biak.

Menjelang berakhirnya babak pertama, PSBS Biak mendapatkan hadiah penalti.

Hal itu terjadi setelah Agil Munawar melakukan handsball di dalam kotak terlarang.

Alexsandro yang ditunjuk menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya.

Skor 1-0 untuk keunggulan PSBS Biak bertahan hingga babak pertama usai.

Baca juga: Jadwal Persebaya vs Dewa United Liga 1 Malam Ini, Riekerink Was-was dengan Lini Depan Bajol Ijo

Pada babak kedua, permainan masih cenderung terbuka.

Persik Kediri jelas makin ngotot mencari gol penyama kedudukan.

PSBS Biak, sementara itu, cukup nyaman dengan keunggulan tipis ini.

Mereka mencoba menahan serangan-serangan yang dilancarkan tim Macan Putih.

Meski all out menyerang, Persik masih kesulitan menciptakan peluang matang.

Mereka lebih banyak mengandalkan tendangan spekulasi untuk mendapatkan peluang.

Hal tersebut disambut dengan tangan terbuka oleh PSBS Biak.

Pada akhirnya, Persik gagal menyarangkan gol ke gawang.

PSBS pulang dari Kediri dengan tambahan tiga angka.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini