News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Eropa

Mees Hilgers Trending Seusai Bela FC Twente, Bek Timnas Indonesia Dipuji Komentator Liga Eropa

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers saat memperkuat FC Twente dalam kompetisi Eredivisie.

TRIBUNNEWS.COM - Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers trending di media sosial X setelah membela FC Twente di Liga Eropa, Jumat (25/10/2024) dinihari WIB.

Nama Mees Hilgers trending di Twitter hingga namanya pun dipuji oleh komentator pertandingan.

Namun sayangnya, Mees Hilgers gagal menghindarkan FC Twente dari kekalahan saat bersua Lazio.

Adapun hasil FC Twente vs Lazio yang digelar di De Grolsch Veste, Enschede, berakhir dengan skor 0-2 untuk tim tamu.

Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers saat memperkuat FC Twente dalam kompetisi Eredivisie. (Instagram Mees Hilgers)

Pada laga ini, FC Twente harus bermain dengan 10 pemain setelah sang kiper Lars Unnerstall dikartu merah wasit pada menit ke-11.

Kiper berusia 34 tahun tersebut diusir oleh wasit karena melakukan pelanggaran keras kepada Boulaye Dia di luar kotak penalti.

Bermain dengan 10 orang, Twente kewalahan menahan gempuran Lazio. 

Mees Hilgers dkk. akhirnya menyerah 0-2 dari Tim Elang Ibu Kota lewat sepasang gol Lazio dicetak Pedro pada menit ke-35 dan Gustav Isaksen menit ke-87.

Kekalahan tersebut membuat FC Twente masih terdampar di papan bawah klasemen sementara league phase Liga Europa musim ini. 

FC Twente baru mendulang dua poin dari tiga pertandingan yang sudah dijalani.

Meski menelan kekalahan, nama bek Timnas Indonesia pun menjadi trending topic di media sosial Twitter.

Nama bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers trending di media sosial Twitter setelah membela FC Twente di Liga Eropa, Jumat (25/10/2024) dini hari WIB. (Tangkapan Layar Twitter)

Baca juga: Cerita Berbeda Kevin Diks dan Mees Hilgers di Eropa Hari Ini, Gelar Pahlawan Berbanding Kekalahan

Ya, Mees Hilgers sendiri memang tampil sebagai starter dan bermain penuh di laga ini.

Ia menjadi bek tengah dalam formasi 4-2-3-1 yang dimainkan pelatih Joseph Oosting.

Salah satu aksi Mees Hilgers yang menjadi sorotan yakni saat aksi overlap dirinya yang nyaris mencetak assist untuk FC Twente.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini