TRIBUNNEWS.COM - Ruben Amorim tinggal menghitung hari saja akan segera menjadi pelatih Manchester United, dan Ruud van Nistelrooy berharap bisa bertahan di Old Trafford sebagai bagian dari staf kepelatihannya.
Ruud van Nistelrooy saat ini menjabat sebagai pelatih sementara setelah pemecatan Erik ten Hag.
Sementara pelatih Sporting Lisbon, Ruben Amorim menjadi pengganti Erik ten Hag di Old Trafford.
Dikabarkan Ruben Amorim akan resmi diperkenalkan pada 11 November 2024.
Dengan kedatangan Amorim, nasib Nistelrooy tentunya masih dalam tanda tanya.
Pasalnya, susunan staf pelatih Amorim belum di konfirmasi.
Amorim dikabarkan ingin membawa serta beberapa staf dari Sporting Lisbon.
Ketika ditanya tentang masa depannya oleh mantan rekan setimnya di Manchester United Paul Scholes, Van Nistelrooy berharap masuk dalam susunan staf pelatih Amorim.
Meski Nistelrooy tak menampik bahwa menjadi pelatih Manchester United adalah tujuan utamanya.
"Sebelum saya datang ke Manchester United, saya ingin menjadi pelatih, tidak diragukan lagi," ucap Nistelrooy dikutip dari Mirror.
"Ketika United datang dengan kesempatan ini, bagi saya, itu adalah kesempatan yang fantastis. Saya ingin berada di sini dan mengesampingkan (ambisi menjadi pelatih) itu. Bagi saya, itu adalah keputusan yang disengaja untuk datang ke sini dan membantu," imbuhnya.
Baca juga: Rekor Kelam 38 Tahun Silam Terulang, Beban Ruben Amorim Selamatkan Musim Manchester United
"Saya hanya ingin bertahan dan melakukan hal yang sama dan, bagi saya, itulah fokus saya saat ini," tambahnya.
Di sisi lain, salah satu pemain Manchester United Diogo Dalot telah mengungkapkan bahwa para pemain juga menginginkannya untuk bertahan.
"Saya pikir dia punya kualitas itu. Tentu saja, itu bukan keputusan saya, tetapi saya sangat menyukai cara dia bersikap sebagai asisten." kata Dalot kepada Sky Sports.
"Dia jelas sekarang sedang dalam pekerjaan sementara, dia memiliki kapasitas untuk melakukannya karena dia pernah menjadi pelatih kepala."
"Jadi dia punya kemampuan untuk berada di kedua sisi, dia tahu bagaimana melakukan setiap bagian dan kemudian jika klub memutuskan, saya akan sangat senang memilikinya di sini. Saya pikir dia jelas berusaha untuk menang, itu hal terbesar baginya," imbuh bek MU itu.
Sementara itu, Van Nistelrooy setidaknya berhasil mengamankan wajah Manchester United setelah ditinggal Erik ten Hag.
Van Nistelrooy sukses mengantarkan MU ke babak 8 besar Carabao Cup setelah mengalahkan Leicester City 5-2.
Berlanjut, dia menahan imbang Chelsea di Old Trafford dengan skor 1-1 di Liga Inggris.
Dua laga menanti Van Nistelrooy di depan mata sebelum Amorim datang pada tanggal 11 November.
MU dijadwalkan akan melakoni laga kandang dengan melawan PAOK di Liga Eropa (8/11), berlanjut kembali melawan Leicester City di Liga Inggris (10/11).
Patut dinanti mampukah Nistelrooy mempertahankan rekor tak terkalahkannya itu.
(Tribunnews.com/Ali)