TRIBUNNEWS.COM - Kabar baik, Eliano Reijnders dipastikan masuk daftar susunan pemain (DSP) Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Selasa (19/11/2024).
Hal ini menjadi kesempatan bagi Eliano Reijnders untuk membuktikan diri kepada Shin Tae-yong soal kualitasnya.
Kabar ini disampaikan oleh Ketua Badan Tim Nasinal (BTN), Sumardji.
"Ya, Eliano Reijnders masuk ke dalam 23 pemain untuk lawan Arab Saudi," kata Sumardji, dikutip dari BolaSport, Selasa (19/11).
Seperti diketahui, nama Eliano Reijnders memang menjadi sorotan belakangan ini.
Adik bintang AC Milan yakni Tijjani Reijnders itu tak dibawa pelatih Shin Tae-yong dalam dua laga terakhir Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertama, nama Eliano Reijnders tak dibawa Shin Tae-yong ke dalam DSP saat Timnas Indonesia dikalahkan oleh Chin 1-2.
Kemudian, Eliano juga kembali tak dimasukkkan ke DSP saat Timnas Indonesia dibantai Jepang 0-4.
Tentu saja keputusan Shin Tae-yong mencoret Eliano itu mendapat sorotan tajam dari beberapa fans Timnas Indonesia.
Baca juga: Hasil Timnas Indonesia vs Arab Saudi Momentum Garuda Ukir Sejarah di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Eliano Reijnders memang saat ini bak memikul beban berat di Timnas Indonesia.
Sebelumnya, ia mendapatkan privilege dengan memiliki status WNI dalam waktu yang relatif singkat.
Proses mulai dari pengurusan dokumen hingga pengambilan sumpah WNI hanya membutuhkan waktu kurang dar satu bulan saja.
Bahkan, PSSI sampai mengirim tim ke Belgia untuk melakoni sumpah WNI di sana.
Kala itu, Eliano disumpah WNI bersama dengan Mees Hilgers di KBRI Brussels, pada 30 September 2024.
Namun sayangnya sejak menjadi WNI, Eliano belum pernah masuk sebelas pertama Timnas Indonesia.
Bahkan, di dua laga terakhir, pemain PEC Zwolle itu hilang dari DSP Timnas Indonesia.
Sebelumnya, Shin Tae-yong pernah mengungkapkan alasannya tak membawa Eliano sausai laga melawan Jepang, Jumat (15/11).
Dikatakan Shin Tae-yong, Eliano belum cukup baik dan belum memenuhi ekspektasinya.
Shin Tae-yong sendiri baru sekali memberi kesempatan pada Eliano saat melawan Bahrain pada 10 Oktober 2024 lalu.
Kala itu, ia hanya masuk dari babak kedua menggantikan Sandy Walsh sebagai bek kanan.
Kini, dengan ada kabar soal kembalinya Eliano ke DSP melawan Arab Saudi menjada kesempatan baginya untuk membuktikan diri ke Shin Tae-yong.
Eliano sendiri memang merupakan sosok pemain yang versatile. Ia bisa dimainkan di beberapa posisi.
Di level klub, Eliano musim ini telah bermain delapan dari 12 pertandingan dan hanya tiga kali terdaftar sebagai starting line-up PEC Zwolle.
Jika dilihat dari gaya mainnya, Eliano memiliki keunggulan dalam kecepatan dan insting dalam menyerang.
Meski sering diplot sebagai bek kanan, ia juga bisa bermain di posisi sayap atau gelandang serang.
Dilansir dari OPTA/FBref, Eliano faktanya justru memiliki kelemahan dalam aspek bertahan.
Dari catatan OPTA, Eliano justru menunjukkan bahwa ia masih kalah dalam aspek tersebut jika dibandingkan dengan bek sayap lainnya di Eredivisie.
Hal itu kemungkinan besar menjadi pertimbangan Shin Tae-yong memarkir Eliano dalam beberapa laga terakhir Timnas Indonesia.
Namun kini, Eliano berpotensi di pasang di sektor sayap.
Ia bisa menjadi trio penyerang Garuda bersama Ragnar Oratmangoen, dan Rafael Struick.
Faktor kecepatan dan insting menyerangnya bisa dibuktikan di posisi tersebut.
Menarik dinantikan, dimanakah posisi Eliano saat Timnas Indonesia melada Arab Saudi malam nanti.
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Ronde Ketiga
1. Jepang | 5 | 4 | 1 | 0 | 19-1 | 13 Poin
2. Australia | 5 | 1 | 3 | 1 | 4-3 | 6 Poin
3. Arab Saudi | 5 | 1 | 3 | 1 | 3-4 | 6 Poin
4. China | 5 | 2 | 0 | 3 | 5-13 | 6 Poin
5. Bahrain | 5 | 1 | 2 |21 |3-8 | 5 Poin
6. Timnas Indonesia | 5 | 0 | 3 | 1 | 4-9 | 3 Poin
*Keterangan: Tim | Jumlah main | Menang | Imbang | Kalah | gol-kebobolan | poin
Prediksi Ranking Timnas vs Arab Saudi
Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat 132 dunia dengan koleksi 1.115,94 poin.
Sedangkan Arab Saudi berada di posisi 57 ranking FIFA dengan memiliki 1.425,73 poin.
Dilansir dari Football-ranking.com, Timnas Indonesia akan mendapat tambahan +19,16 poin di ranking FIFA.
Artinya, Timnas Indonesia akan memiliki koleksi 1.135,1 poin ranking FIFA jika berhasil mengalahkan Arab Saudi.
Dengan begitu, Timnas Indonesia berpotensi naik ke peringkat 127 dunia.
Timnas Indonesia akan menyalip Malaysia, Malawi, Cyprus, India, dan Gambia.
Sementara itu, jika imbang melawan Arab Saudi, Timnas India akan mendapat tambahan +6,66 poin menjadi total 1.122,6 poin.
Tambahan tersebut akan membuat Timnas Indonesia menyalip sang rival yakni Malaysia yang berada di posisi 131 dunia.
Sementara jika kalah, Timnas Indonesia akan kehilangan -5,84 angka menjadi 1.110,1 poin.
Pengurangan poin tersebut membuat Timnas Indonesia akan turun ke posisi 133 ranking FIFA.
Berikut Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Timnas Indonesia Menang : 127 | +19,16 | 1.135,1 poin
Timnas Indonesia Imbang : 131 | +6,66 | 1.122,6 poin
Timnas Indonesia Kalah : 133 | -5,84 | 1.110,1 poin
*Keterangan: Prediksi Ranking FIFA | Jumlah penambahan atau pengurangan poin | Jumlah total koleksi poin
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)