TRIBUNNEWS.COM - Hasil klasemen Liga Spanyol 2024/2025 menginformasikan nasib Barcelona dan Real Madrid, Minggu (24/11/2024).
Barcelona sendiri baru saja ditahan imbang 2-2 di markas Celta Vigo Stadion Balaidos.
Gol Barcelona yang dicetak oleh Raphina (15') dan Robert Lewandowski (61') akhirnya buyar setelah tim tuan rumah menyusul di akhir interval kedua.
Ialah melalui Alfonso Gonzales (82') serta Hugo Alvarez (86').
Tampaknya Celta Vigo memanfaatkan dengan baik kekurangan pemain Barcelona.
Di mana pada menit ke-82, Marc Casedo mendapatkan kartu merah.
Walhasil keunggulan Barcelona pun buyar, dan Celta Vigo mampu menetralkan keadaan.
Atas hasil ini, Barcelona tetap berada di puncak klasemen sementara.
La Blaugrana mengoleksi 34 poin dari 14 pertandingan.
Posisi Barcelona dipepet oleh Atletico Madrid dengan 29 poin dari 14 pertandingan.
Sementara untuk Real Madrid berada di peringkat ketiga dengan tertinggal tujuh poin dari El Barca.
Baca juga: Jadwal Liga Spanyol Pekan 14: Leganes vs Real Madrid, Jalan Terjal Los Blancos Kejar Barcelona
Kendati demikian pihak Real Madrid mendapat keuntungan atas hasil imbang Barcelona terbaru.
Pasalnya jarak Los Blancos untuk menyusul Barcelona semakin dekat di papan klasemen.
Perlu diketahui, Real Madrid sendiri masih menyimpan dua laga ketimbang Barcelona.
Artinya, jika seluruh pertandingan tersebut berakhir dengan kemenangan, maka Real Madrid hanya akan berjarak satu poin dari rival abadinya tersebut.
Adapun di laga terdekat Real Madrid akan menantang tim tuan rumah Leganes, Senin (25/11/2024) kick-off 00.30 WIB dini hari.
Rekap Hasil Liga Spanyol 2024/2025 (24/11/2024)
Atletico Madrid 2-1 Alaves
Las Palmas 2-3 Mallorca
Girona 4-1 Espanyol
Celta Vigo 2-2 Barcelona
Klasemen Liga Spanyol 2024/2025 (24/11/2024)
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)