News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Update Klasemen Liga Inggris Terbaru: Kekalahan Manchester City Atas Spurs Untungkan Liverpool

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Ali yakub
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi penyerang Liverpool, Luis Diaz saat melawan Brentford pada pekan kelima Liga Inggris, Sabtu (21/9/2024) malam WIB. Update klasemen Liga Inggris 2024/2025 terbaru pada hari ini, Minggu (24/11/2024) pagi WIB. Kekalahan Man City atas Spurs untungkan Liverpool.

TRIBUNNEWS.COM - Update klasemen Liga Inggris 2024/2025 terbaru pada hari ini, Minggu (24/11/2024) pagi WIB.

Manchester City secara mengejutkan kembali menelan kekalahan untuk kelima kali secara beruntun di semua kompetisi.

Terbaru, Manchester City kalah saat menjamu Tottenham Hotspur di Etihad Stadium dengan skor 0-4.

Gol-gol Spurs itu dicetak oleh brace milik James Maddison (13', 20'), Pedro Porro (52') dan Brennan Johnson (90+3').

Atas hasil ini Spurs naik ke posisi enam dengan mengoleksi 19 poin dari 12 laga (6 menang, 1 imbang, 5 kalah).

Sebaliknya, kekalahan ini membuat Manchester City gagal memperkecil jarak dari Liverpool yang berada di puncak.

Man City saat ini menduduki posisi kedua dengan mengoleksi 23 poin dari 11 laga (7 menang, 1 imbang, 1 kalah). The Citizens -julukan Man City- berselisih lima poin dari Liverpool.

Aksi James Maddison (Tottenham Hotspur) menendang bola ke gawang Manchester City di Liga Inggris 2024/2025, Minggu (24/11/2024) dini hari WIB. (Instagram Tottenham Hotspur)

Di sisi lain, Liverpool berpotensi semakin menjauhi kejaran dari Man City.

Hal itu dikarenakan Liverpool belum memainkan laga pada pekan ke-11 Liga Inggris musim ini.

Liverpool baru dijadwalkan tanding pada malam ini, Minggu (24/11) menyambangi markas Southampton pada pukul 21.00 WIB.

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Hadiah Ulang Tahun Sempurna! Maddison Cetak Brace, Spurs Bungkam Man City 4-0

Kemenangan setidaknya akan memperlebar jarak dengan selisih delapan poin dari Man City.

Selain Tottenham, Chelsea dan Arsenal juga merasakan hal yang sama pada pekan 11 ini.

Di mana Chelsea berhasil mencuri tiga poin saat menyambangi markas Leicester City dengan skor 1-2 (23/11) malam WIB.

Chelsea unggul lewat gol Nicolas Jackson (15') dan Enzo Fernandez (75'). Sementara gol hiburan Leicester City dicetak melalui titik putih oleh Jordan Ayew (90+5').

Kemenangan ini mempertegas Chelsea di posisi ketiga dengan mengoleksi 22 poin, unggul kolektivitas gol dari Arsenal yang mengoleksi poin serupa.

Arsenal sendiri berhasil mendapatkan tiga poin saat menjamu Nottingham Forest dengan skor 3-0 (23/11) malam WIB.

Ketiga gol Arsenal itu dicetak oleh Bukayo Saka (15'), Thomas Partey (52') dan Ethan Nwaneri (86').

Klasemen Liga Inggris 2024/2025

Minggu, 24 November 2024 (pagi WIB)

 
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
16
6
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
6
Tottenham
12
6
1
5
26
13
13
19
7
Nottm Forest
12
5
4
3
15
13
2
19
8
Aston Villa
12
5
4
3
19
19
0
19
9
Newcastle
11
5
3
3
13
11
2
18
10
Fulham
12
5
3
4
17
17
0
18
11
Brentford
12
5
2
5
22
22
0
17
12
Manchester United
11
4
3
4
12
12
0
15

 

Top Skor Liga Inggris 2024/2025

12 Gol 

Erling Haaland (Man City)

8 Gol

Bryan Mbeumo (Brentford)

Chris Wood (Nottingham)

Mo Salah (Liverpool)

7 Gol

Cole Palmer (Chelsea)

Nicolas Jackson (Chelsea)

Yoane Wissa (Brentford)

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini