News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Respons Saddil Ramdani soal Ong Kim Swee Hengkang dari Sabah dan Gabung Persis Solo

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Saddil Ramdani ikut menyanyikan lagu kebangsaan Malaysia sebelum laga Johor Darul Takzim vs Sabah FC (8/8/2021).

TRIBUNNEWS.COM - Ada yang merasa kehilangan saat Persis Solo mengumumkan Ong Kim Swee kepada publik sebagai pelatih baru menggantikan Milomir Seslija pada Senin (25/11/2024).

Dia adalah Saddil Ramdani. Pemain Timnas Indonesia yang merumput di Liga Malaysia bersama Sabah.

Saddil tak percaya perpisahannya dengan Ong Kim Swee terlalu cepat terjadi.

Pelatih berusia 53 tahun itu merupakan mantan pelatih Saddil Ramdani di Sabah sejak Oktober 2021.

Saddil Ramdani ikut menyanyikan lagu kebangsaan Malaysia sebelum laga Johor Darul Takzim vs Sabah FC (8/8/2021). (Bolanas.com)

Dia memimpin Sabah dalam 86 pertandingan di semua kompetisi dengan rasio kemenangan 1.85 per pertandingan.

Dibandingkan Ong Kim Swee, Saddil lebih dulu bergabung dengan Sabah, yakni pada tahun yang sama bulan Februari.

Ong Kim Swee memiliki peran berjasa bagi Saddil.

Baca juga: Reaksi Saddil Ramdani atas Spekulasi Mundurnya Erick Thohir dari Jabatan Ketum PSSI

Menurut pemain Bhayangkara FC dan Persela itu, Ong Kim Swee sebagai salah satu pelatih jenius yang pernah menjadi mentornya di klub.

Saddil berharap Ong Kim Swee dapat mencapai kesuksesan bersama Persis Solo.

"Pada akhirnya waktu akan terus menjawab perjalanan dan cerita setiap orang," kata Saddil dikutip dari Makan Bola.

"Hari ini sang pelatih (Kim Swee) telah memberikan kesan cinta, perubahan pada tim dan orang-orang sekitar."

"Kota Kinabalu, Sabah tahu apa yang telah dicapai pelatih di sini dan kami berdua sangat sedih sekaligus bahagia."

"Pelatih (Kim Swee) kini punya caranya sendiri untuk meraih kesuksesan yang jauh lebih baik," tutupnya.

Saddil Ramdani merupakan salah satu pemain favorit Ong Kim Swee menurut laporan media Malaysia tersebut.

Dia menjadi salah satu pemain yang paling banyak mendapatkan menit bermain di bawah arahan Kim Swee.

Kerja sama keduanya mampu membawa Sabah finis di peringkat ketiga klasemen Liga Malaysia selama tiga musim berturut-turut.

Laga pamungkas Kim Swee sebelum bertolak ke Persis Solo dengan membantu Sabah memenangkan laga 4-0 atas Putrajaya Athletic pada ajang Piala Malaysia.

Pelatih Baru Persis Solo

Persis Solo menunjuk mantan pelatih Sabah FC, Ong Kim Swee sebagai juru taktik baru menggantikan Milomir Seslija, Senin (25/11/2024).

Ong Kim Swee akan menakhodai Persis Solo di Liga 1 hingga akhir musim 2024/2025.

Selama 20 tahun lebih karier kepelatihannya, Ong Kim Swee cukup familiar di kawasan Asia Tenggara.

Dia pernah menjabat sebagai Direktur Teknik Timnas Malaysia, membawa Malaysia U23 meraih medali emas SEA Games tahun 2011 hingga menukangi skuad senior Harimau Malaya -julukan Malaysia-.

Alasannya bergabung dengan Persis Solo ingin membawa tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini ke posisi yang lebih baik.

Karena diketahui, Persis Solo duduk di posisi 16 yang merupakan zona degradasi di klasemen Liga 1.

"Saya melihat ini sebagai satu peluang bersama klub yang memiliki cita-cita yang cukup tinggi," ucap Ong Kim Swee.

"Saya hadir bersama Persis dan memastikan semua pihak memiliki objektif yang sama, dan objektif kita adalah untuk memastikan Persis berada di posisi yang baik," tambahnya.

(Tribunnews.com/Sina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini