News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tablet Dell Venue Pro 11 Diklaim 15% Lebih Tipis dari Pendahulu

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Mengawali tahun 2015 ini, Dell menghadirkan tablet terbaru Venue Pro 11  7000 Series. Dibandingkan seri sebelumnya, Dell Venue Pro 11 ini 15 persen lebih tipis, memiliki daya tahan batere yang lebih lama.

Perangkat juga dilengkapi travel keyboard untuk pengalaman menggunakan laptop lengkap, serta keyboard tipis untuk mendukung aktivitas pengguna yang memiliki tingkat portabilitas tinggi.

Venue Pro 11 dapat dilengkapi dengan fitur-fitur keamanan tambahan seperti otentikasi dua-faktor yang terintegrasi menggunakan pembaca smartcard dan sidik jari terintegrasi serta paket perangkat lunak keamanan Dell Data Protection.

Dengan pilihan kelengkapan fitur kemanan itu, Venue Pro 11 menjadi tablet Windows paling aman dan mudah digunakan di industri.

Tablet ini menjadi salah satu produk yang resmi terdaftar dalam Unified Capabilities Approved Products List (UC APL) dari Departemen Pertahanan AS. Dell Venue Pro 11 7000 Series mulai dari USD 699.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini