TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sukses memasarkan produk-produk home appliances, Sharp kini mencoba peruntungan dengan meluncurkan smartphone di pasar Indonesia dengan meluncurkan smartphone pertamanya, Sharp Aquos Crystal.
Ini tentu saja langkah berani Sharp di tengah pasar yang penuh sesak oleh dominasi brand smartphone asal Korea, China dan brand lokal. Acara prosesi peluncuran smartphone ini dilakukan di Kota Kasablanka, Jakarta, 28 Mei 2015 lalu.
Sharp Aquos Crystal SH825Wi yang dilepas di harga Rp 3,999 juta ini mengandalkan keunggulan fitur pada dengan tampilan layar LCD-nya yang tanpa bingkai alias borderless.
”Tidak seperti ponsel pintar pada umumnya, layar kristal 'tanpa bingkai' Sharp Aquos Crystal SH825Wi membuatnya memiliki layar lebih lebar dengan gambar tajam. Dengan lebar kurang lebih 67 mm serta ukuran layar 5.0 inch, kami percaya ponsel ini menjadi pilihan bagi penggemar ponsel ukuran layar lebar,“ kata Fumihiro Irie. Presiden Direktur PT Sharp Electronics Indonesia.
Layar LCD hampir tanpa bingkai Aquos Crystal SH825Wi ini sejatinya menggabungkan dua inovasi terbaru Sharp, yaitu papan panel LCD yang tipis dan teknologi yang menggunakan efek lensa optikal pada panel depan perangkat ponsel untuk menyingkirkan batasan bingkai pada telepon genggam biasa.
Memberikan pengalaman gambar terbaik menjadi alasan mendasar Sharp untuk menggunakan layar kualitas HD.
“Atas pertimbangan menyediakan pengalaman terbaik bagi pengguna, kami menggunakan kualitas gambar HD untuk mencegah proses pengisian daya yang terlalu sering, karena resolusi HD memakan daya lebih sedikit”, jelas Junichi Iwaki, Unit Deputy General Manager, Personal Communication Systems Unit 3, Communication System Division, Sharp Corporation Japan.
Untuk alasan yang sama, Sharp telah membenamkan beberapa fitur unik ke dalam Sharp Aquos Crystal SH825Wi.
Dalam fitur audio, Sharp membenamkan fitur Direct Wave Receiver, dimana jika dibandingkan dengan speaker biasa, pada ponsel ini seluruh permukaan layar digunakan untuk menghasilkan suara. Pengguna bebas untuk menggunakan telepon sesuai posisi yang di inginkan.
Sharp Aquos Crystal menggunakan sistem operasi Android 4.4.2 ( Kitkat ) dengan prosesor Qualcomm snapdragon 400 Quad Core, 1,2 GHz Processor dan bisa bekerja pada frekuensi 4G LTE. Sebelumnya, Sharp sudah memperkenalkan telepon yang mendukung teknologi internet 4G LTE di pasar Jepang dan AS.
Sharp memandang Indonesia sudah siap mengadopsi 4G LTE karena sejumlah operator seluler memang sudah mengaplikasikannya. "Ini adalah saat yang terbaik bagi kami untuk memasuki pasar ponsel Indonesia karena teknologi LTE tengah dikembangkan di Negara ini,” kata Junichi Iwaki.