TRIBUNNEWS.COM - Roey, anak perempuan berusia tiga tahun dari Ohio, Amerika Serikat menjadi viral di internet lantaran beredar foto dirinya dengan wajah seperti seorang nenek.
Roey tidak menderita kelainan atau penyakit khusus. Wajahnya menyerupai orangtua, berkat ulah iseng bibinya sendiri.
Bibi Roey, Samantha Parsons, yang merupakan seorang penata rias profesional, melukis wajah keponakannya dengan teknik riasan wajah karakter.
Menurut Parsons, keisengan mendandani keponakannya itu berawal saat dia tengah mengaplikasikan maskara dan Roey minta agar wajahnya juga dirias.
Alih-alih, merias wajah keponakannya menjadi putri cantik, Parsons yang usil merias wajah Roey menjadi seperti nenek-nenek.
Kemudian, dia foto keponakannya tersebut dan diunggah ke akun Twitter pribadinya.
Lalu, tanpa disangka, foto tersebut mendapatkan like dari sebanyak 36.000 pemilik akun Twitter dan retweet sebanyak 27.000 kali.
Banyak yang berkomentar tentang ulah iseng Parsons, salah satunya menuliskan, "Aku akan melakukan ini pada anakku saat dia ingin terlihat dewasa di sekolah dasar,".
Lucunya, ada salah satu pengguna twitter yang menyandingkan foto Roey dengan sosok Benjamin Button.
Sementara itu, tak sedikit yang mengunggah foto Roey sebagai penyihir jahat di film dongeng, atau guru galak di sekolah.
Parsons sendiri tak menyangka keponakannya akan jadi terkenal di media sosial berkat keisengannya.
"Bagaimana bisa keponakanku sekarang jadi populer?," tulis Parsons pada status di Twitter.
Silvita Agmasari/Kompas.com