News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wikipedia Sekarat Gara-gara Enggak Punya Dana untuk Online

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wikipedia

TRIBUNNEWS.COM – Wikipedia seringkali menjadi situs rujukan untuk mencari informasi tentang banyak hal.

Namun situs ensiklopedia gratis tersebut saat ini sedang sekarat karena kurang pendanaan.

Wikipedia, organisasi yang menanungi Wikipedia, baru-baru ini membuat kampanye penggalangan dana bertepatan dengan momen ulang tahun Wikipedia ke-15 pada tahun 2016 ini.

Wikipedia bertujuan mendapatkan dana 100 juta dollar AS (sekitar Rp 1,4 triliun) dalam 10 tahun ke depan, atau setidaknya 10 juta dollar AS per tahun.

Dana tersebut digunakan untuk membuat situs penyedia informasi tersebut tetap bisa online.

Sebagian dana juga akan dipakai untuk berekspansi ke ranah mobile, seperti yang telah mulai dilakukan tim Wikipedia saat ini, selain juga menambah konten video di dalamnya.

Wikipedia menggandeng Tides Foundation dalam program penggalangan dananya.

Tides Foundation sendiri memiliki rekam jejak 40 tahun dalam mengatur dana sumbangan untuk banyak organisasi-organisasi non-profit.

Wikipedia saat ini diklaim memiliki sekitar 35 juta artikel dalam berbagai bahasa, dan dipakai oleh lebih dari jutaan orang di seluruh dunia.

"Situs ini menjadi satu-satunya situs donasi yang paling banyak dikunjungi di internet, bantuan Anda sangat dibutuhkan," tulis Wikimedia di situs penggalangan dananya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini