TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Setelah meluncurkan program IndiHome Movie Card (IMC) pada tahun 2015 yang lalu, PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom) kembali melanjutkan program tersebut dengan me-relaunching IndiHome Movie Card (IMC) 2016.
Bekerjasama dengan jaringan bioskop Cinema 21 dan XXI, IndiHome Movie Card dapat dipakai untuk menonton film di bioskop-bioskop Cinema 21/XXI terpilih.
Adapun bioskop-bioskop yang bekerja sama dengan program IMC Telkom bisa dilihat di bagian FAQ di situs 21 Cineplex di tautan berikut ini: 21cineplex.com/moviecard
Kegiatan ini oleh Telkom dimaksudkan sebagai apresiasi bagi pelanggan baru yang melakukan registrasi layanan IndiHome Fiber agar mereka dapat menikmati film-film di bioskop secara gratis.
“Program khusus bagi pelanggan IndiHome Fiber ini digelar serentak mulai hari ini (24/3/2016) hingga akhir tahun 2016,” ujar Vice President Consumer Marketing & Sales Telkom Jemy Confido di acara peluncuran program IMC di Jakarta, Kamis (24/3).
Lantas bagaiamana cara mengikuti program ini? Menurut Telkom, pelanggan cukup mendaftar sebagai pelanggan IndiHome melalui website indihome.co.id, telepon ke 147 atau datang ke Plasa Telkom kemudian melakukan registrasi IndiHome Movie Card via email ke promo@telkom.co.id.
Untuk setiap pelanggan yang melakukan transaksi berlangganan IndiHome melalui channel tersebut akan mendapatkan IndiHome Movie Card senilai Rp 150.000,-.
IndiHome juga melakukan join promo untuk film-film Box Office, seperti Batman v Superman, Captain America 3: Civil War, Angry Birds Movie, Finding Dory, Star Trek dan Roque One: A Star Wars Story.
Keterangan lebih detil mengenai IMC, kunjungi website Telkom di tautan berikut ini.
Aplikasi My IndiHome
Di kesempatan yang sama, Telkom juga memperkenalkan aplikasi My IndiHome. Aplikasi tersebut baru tersedia untuk platform Android dan sudah bisa diunduh di toko aplikasi Play Store.
Dengan aplikasi ini di ponselnya, pelanggan bisa melakukan pengecekan ketersediaan jaringan fiber optic IndiHome, registrasi IndiHome dan order tracking.
Order tracking akan meningkatkan kemudahan dalam proses registrasi IndiHome dan memberikan kepastian layanan dalam proses registrasi dan aktivasi IndiHome di rumah.
Menu-menu lain yang disediakan antara lain Bantuan Pelayanan, Cek Tagihan, dan informasi Point Reward.
Telkom mengatakan dalam waktu dekat, aplikasi My IndiHome juga akan tersedia bagi pengguna perangkat Apple iOS.