News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lokerlink Bantu Profesional Memperoleh Karir dan Dunia Usaha Cari Pilihan Talent yang Tepat

Penulis: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lokerlink resmi dilancurkan dalam acara grand launching bertema Excellence in Talent Management & Human Capital Analytics yang dibawakan oleh Bima Hermastho Phd di Jakarta, Senin (17/10/2016).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah media rekrutmen berbasis digital, Lokerlink resmi diluncurkan.

Situs Lokerlink memadukan fungsi portal talent management dan jaringan profesional membantu profesional dan dunia usaha dalam menempatkan dan mencari pilihan talent dan karir yang paling tepat.

"Lokerlink juga mempermudah proses pencarian dan pengelolaan talent dengan live database, sehingga memudahkan pencarian dan penempatan yang sesuai baik bagi profesional maupun dunia
usaha," kata Andriati Pratiwi, Business Development Manager  Lokerlink di Jakarta, Rabu (19/10/2016).

LokerLink menyediakan perangkat uji yang disebut DISC ( Dominance, Influence, Steadiness, Conscientiousness ) sebagai suatu layanan yang akan membantu Anda untuk menjadi pemimpin atau komunikator yang lebih efektif.

Dikatakannya Andriati, DISC dimaknai sebagai model 4 dimensi karakter manusia yaitu Dominan, Intim, Stabil, dan Cermat yang dapat membantu memahami perbedaan perilaku seseorang dengan lainnya.

"DISC dapat memberikan kontribusi untuk mengenal karakter dan perilaku Anda secara pribadi dengan lebih baik, dengan tingkat keakuratan yang mencapai 75%. Hasil dan tingkat akurasi ini cukup berguna bagi kebanyakan orang dalam berbagai situasi pada umumnya," katanya.

Dengan kemampuan analytic yang dimiliki oleh sistem Lokerlink, dan database  yang akurat dan ter-update, serta tools analytics, pengembangan kerjasama dengan berbagai macam industri akan sangat beragam.

"Sebagai contoh dapat  dibuat Salary, Compensation and Benefit Benchmark yang akan sangat berguna
bagi dunia usaha," kata Chandra Marita Sari, CEO Lokerlink.

Tentunya, kata dia Lokerlink akan menjaga keamanan dan kerahasiaan data untuk menjamin privacy semua stakeholder.

Lokerlink adalah unit business di PT Global Integrasi Gemilang, perusahaan yang merupakan bagian dari group PT Sinergi Wahana Gemilang, yang telah berdiri semenjak tahun 2010 dan bergerak dalam bidang Teknologi Informasi.

"Kehadiran Lokerlink tidak lepas dari kebutuhan “line of business” dalam hal ini untuk pengelolaan Talent
Management yang lebih baik untuk menunjang outcome business yang mampu bersaing di era kini dengan memanfatkan teknologi informasi," kata Candra.

Lokerlink diperkenalkan dalam acara grand launching bertema "Excellence in Talent Management & Human Capital Analytics" yang dibawakan oleh Bima Hermastho Phd di Bellagio Ballroom Kawasan Mega Kuningan - Jakarta Selatan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini