News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Colokin ke Layar, Galaxy S8 Bisa Disulap Menjadi PC

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bocoran antarmuka mode Android di desktop yang dimungkinkan Galaxy S8.

TRIBUNNEWS.COM - Menurut bocoran yang beredar, beberapa fitur utama pada Samsung Galaxy S8 sudah lebih dulu ada pada lini iPhone buatan Apple. Misalnya saja kamera ganda, 3D Touch, serta ketidakhadiran jack phone.

Meski demikian, ada satu fitur yang agaknya akan membawa Galaxy S8 ke level berikutnya, yakni mode desktop yang berdiri sendiri alias standalone.

Pengguna cukup menghubungkan ponsel dengan monitor eksternal, lantas antarmuka Android bisa dijajal di layar besar.

Setidaknya begitu menurut bocoran gambar yang dihimpun dari BGR, Kamis (5/1/2017).

Kemampuan demikian sejatinya bukan inovasi baru. Microsoft lebih dulu mengimplementasikannya pada Windows 10. Tapi, Windows bukanlah Android yang mendominasi perangkat mobile saat ini.

Jika benar Samsung akan merealisasikan fitur standalone desktop pada Galaxy S8, pengaruhnya pada tren teknologi tentu lebih signifikan.

Hingga kini Samsung belum mengonfirmasi isu yang beredar. Benar atau tidaknya bisa diketahui pada acara peluncuran yang dijadwalkan sekitar Maret atau April mendatang.

Bocoran lain terkait Galaxy S8 meliputi prosesor Snapdragon 835, asisten virtual Bixby, pemindai sidik jari dan iris, serta S-Pen.
 
(Fatimah Kartini Bohang/kompas.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini