News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Petinggi Asus Indonesia Hengkang ke Microsoft

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Country Group Product Leader Asus Juliana Cen. Chen kini pindah ke Microsoft Indonesia dengan jabatan Chief Marketing Officer

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Petinggi Asus Indonesia Juliana Cen, mulai hari Selasa (31/1/2017), resmi meninggalkan jabatannya sebagai Country Product Group Leader.

"Hari ini adalah hari kelulusan saya dari Asus. Saya udah bekerja di Asus sejak 2005, hampir 12 tahun yang lalu," ujarnya dalam pesan yang dikirimkan pada KompasTekno.

Selama belasan tahun tersebut, menurut Juliana, dia mulai merintis karir dari seorang webmaster, public relation, product manager, dan lainnya hingga sampai pada jabatan terakhirnya.

Wanita lulusan Universitas Bina Nusantara ini turut membawa Asus menjadi pemimpin pasar laptop selama beberapa tahun dan turut membidani kedatangan smartphone Asus Zenfone ke Indonesia.

"Perasaan saya seperti seorang anak yang akan melanjutkan sekolah ke luar kota. Ada perasaan sedih karena akan berpisah dengan keluarga, dan juga ada perasaan gembira, karena saya akan menjalani petualangan baru, dan juga belajar hal-hal baru," imbuhnya.

Berikutnya, Juliana akan pindah ke Microsoft Indonesia dengan jabatan Central Marketing Organization (CMO).

Di posisi baru ini, dia akan fokus mengurus seluruh hal terkait pemasaran produk milik Microsoft di Tanah Air.

"Saya mulai aktif (di Microsoft) besok (Rabu (1/2/2017). Nanti akan menangani semua marketing Microsoft," pungkasnya. 

Penulis: Yoga Hastyadi Widiartanto

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini