News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ada Tiga Fitur Tambahan di Versi Terbaru Aplikasi, Cashtree Tawarkan Pulsa Gratis ke Pengguna

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Chief Business Officer Cashtree, Seyoung Jung.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Platform mobile advertising, Cashtree, menawarkan pulsa gratis bagi para pengguna aplikasinya di ponsel pintar.

Setiap pengguna aplikasi Cashtree, akan mendapat poin setiap membuka lockscreen ponsel pintar mereka.

Poin yang telah terkumpul nantinya bisa ditukarkan dengan pulsa. Saat ini, aplikasi Cashtree baru tersedia di Google Play Store.

“Dengan menggunakan aplikasi Cashtree, pengguna ponsel mendapat keuntungan berupa poin yang dapat dikumpulkan dan ditukar dengan pulsa. Cashtree memberikan manfaat kepada pelanggan dan pengiklan melalui model bagi hasil dari pendapatan iklan,” ujar Chief Business Officer Cashtree, Seyoung Jung, saat ditemui di Pong! Me, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Seyoung Jung kemudian menerangkan dalam versi terbaru aplikasi Cashtree telah menghadirkan tiga fitur tambahan.

Pertama, pop-up iklan offline berbasis lokasi dengan notifikasi yang dapat dengan mudah diklik, sehingga memberikan nilai lebih bagi pengiklan daripada sekadar iklan dalam bentuk teks SMS.

Fitur kedua berupa tampilan berbagai macam iklan secara online yang dapat menjangkau lebih banyak pengguna dan memberi lebih banyak manfaat.

Fitur ini terinspirasi dari model pemasaran word-of-mouth.

Yang terakhir berupa fitur games. Fitur ini akan menjadi satu di antara alasan kuat agar konsumen setia menggunakan aplikasi Cashtree. 

Bagi pelanggan aktif, Cashtree memberikan pulsa sebesar Rp 30 ribu sampai Rp 40 ribu per bulan. Menurut Seyoung, jumlah ini mungkin relatif tidak terlalu besar bagi sebagian orang.

Namun kenyataannya, tambahan pulsa ini mampu melunasi rata-rata tagihan ponsel bagi masyarakat kelas menengah setiap bulannya.

Adapun manfaat Cashtree bagi industri marketing yakni aplikasi ini mampu menampilkan iklan lebih efektif dengan tampilan di seluruh layar ponsel, serta format yang dapat disesuaikan dengan kebiasaan target pasar.

“Penyediaan jasa iklan antara lain, format pengoptimalan iklan dalam layar penuh pada lock screen, fitur canggih yang disesuaikan kebiasaan target pasar seperti berdasarkan jenis kelamin, usia, lokasi dan lainnya, serta iklan berbasis aktivitas (engagement),” paparnya. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini