News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Redmi Note 4, Smartphone Xiaomi Pertama dengan Kaca Lengkung

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Redmi Note 4

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Xiaomi resmi merilis smartphone terbaru Redmi Note 4, Rabu (5/4/2017). 

"Redmi Note 4 dibuat di Indonesia. Tahun 2017 merupakan tahun yang menggembirakan bagi perjalanan Xiaomi di Indonesia dengan sebuah pencapaian penting, yakni peresmian pabrik lokal di Indonesia," ungkap Donovan Sung, Director of Product Management and Marketing Xiaomi Global di acara peluncuran Redmi Note 4 di The Hall Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Rabu (5/4/2017).

Redmi Note 4 dirancang dengan desain elegan yang lebih unggul dibandingkan Redmi Note 3 dengan bodi alumunium serta tepian yang lebih tipis.

Smartphone ini menggunakan kaca lengkung 2.5 D sehingga membuat ponsel berlayar 5,5 inci ini terlihat sangat berkelas.

Redmi Note 4 menawarkan kecepatan dan kinerja yang mulus karena ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 625 yang merupakan chipset pertama di kelasnya yang menggunakan teknologi 14 nm FinFet.

"Keuntungan Snapdragon pertama akan menghadirkan kecepatan internet untuk unggah dan 300mb untuk download, panggilan suara yang paling jernih, dan baterai yang tahan lama," papar Mantosh Malhotra, Head of Southeast Asia, Qualcomm Technologies.

Ponsel ini didukung baterai 4100 mAh yang dapat bertahan sehari penuh untuk beragam aktivitas gadget dengan sekali isi daya.

Ponsel berbobot 165 gram ini dibekali kamera belakang 13 MP dengan sensor CMOS untuk mengurangi noise dan kamera depan 5MP dengan fitur Beautify untuk memperindah hasil foto.

Hadir dalam pilihan warna gold dan hitam serta sensor sidik jari di belakang ponsel, Redmi Note 4 ditawarkan dengan harga Rp 2.399.000.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini