News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Vivo Siap-siap Rilis Vivo V7 Minggu Depan

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Vivo 7

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua bulan setelah  meluncurkan V7+ di akhir September 2017 lalu, PT  Vivo Mobile Indonesia akan kembali meluncurkan produk terbarunya, Vivo V7. 

Produk V7 merupakan rangkaian selfie series dijadwalkan meluncur pada 16 November 2017.

PR Manager PT Vivo Indonesia Tyas Rarasmuti menuturkan, kehadiran  V7 tersebut diharapkan menambah pilihan masyarakat tentang produk-produk Vivo.

"Kenapa baru akan diluncurkan sekarang? Ini sebagai upaya memenuhi kebutuhan konsumen dan memberikan penawaran produk yang lebih bervariasi," kata Tyas di acara Media Gathering Vivo V7, di Jakarta Pusat, Kamis (9/11/2017).

Fitur-fitur yang diunggulkan V7 adalah layar berkonsep Full View atau layar penuh 5,2 inci dengan bezel berukuran 5,7 inci.

Kamera depan dengan resolusi 24 megapiksel yang pertama kali diperkenalkan Vivo pada V7+ juga dihadirkan kembali pada seri V7 dengan kamera belakang beresolusi 16 MP.

Fitur game mode pada seri ini di-upgrade oleh Vivo, sehingga  saat menerima pesan layar handphone akan terbagi dalam dua kolom.

Baca: Saham Rimo Ambles Bikin Pening Banyak Investor

Baca: Impor Kerbau dari India Gagal Turunkan Harga Jual Daging Sapi

Fitur lainnya adalah Face Acces, raise to wake dengan dukungan memori 4GB + 32 GB ROM yang bisa diperbesar hingga 256 GB.

Vivo masih merahasiakan harga V7 dan baru akan diumukan pada saat launching.

Vivo berjanji akan memberikan harga terjangkau, sesuai kemampuan konsumen di Indonesia.

"Harga belum bisa kami umumkan. Tunggu launching-nya ya. Kita sebelumnya sudah riset dulu sehingga akan sesuai dengan kemampuan pasar," ungkap Tyas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini