News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wi-Fi Jadi Ngebut dengan Max-Stream AC2200 (EA8300) dan AC4000 (EA9300) MU-MIMO Tri-Band Router

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Linksys Max-Stream AC2200 Tri-Band Router (EA8300)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Linksys menghadirkan MAX-STREAM AC2200 Tri-Band Router (EA8300) dan MAX-STREAM  AC4000 MU-MIMO Tri-Band Router (EA9300) untuk memaksimalkan performa Wi-Fi.

Dengan peranti ini, inisiatif menghadirkan kehidupan digital menjadi begitu mudah. Tidak ada lagi internet nirkabel yang tidak stabil. Aktivitas4K streaming menjadi lancar, begitu juga acara main game bisa sepuasnya tanpa khawatir nge-lag atau buffering saat dimainkan di semua jenis perangkat.

Dua perangkat ini diposisikan Linksys sebagai solusi smart untuk memaksimalkan kinerja router Dual-Band.

Router Max-Stream Tri-Band terbaru mampu menaikkan kinerja dual-band, sehingga ideal untuk menonton 4K/HD streaming, main game online secara terus menerus, termasuk untuk keperuan membuat video conference dan melakukan pekerjaan lainnya pada beberapa perangkat, tanpa terganggu lag atau buffering.

Kedua router ini menggunakan teknologi MU-MIMO untuk koneksi yang tidak terputus ke semua perangkat.

Banyak piranti modern seperti pemutar media HD streaming, 4K TV, tablet, dan konsol game yang mengkonsumsi banyak bandwidth.

Dengan teknologi MU-MIMO (Multi-User Multiple-Input Multiple-Output), router EA8300 dan EA9300 mengirim Wi-Fi ke beberapa perangkat di waktu bersamaan dengan kecepatan sama.

Linksys MAX-Stream AC 4000 MU-MIMO Tri-Band Router (EA9300)

Baca: Oppo F5 Diluncurkan Dalam Tiga Varian, Ini Rincian Harganya

Baca: Pemerintah Melunak, Masyarakat Boleh Pilih Daya Listrik Rumah Dinaikan Atau Tidak

Kecepatan EA8300 mencapai 2.2 Gbps dan dilengkapi Quad-Core Central Processing Unit (CPU), sedangkan EA9300 memiliki band tambahan sebesar 5GHz guna meningkatkan kecepatan hingga 4.0 Gbps.

Keunggulan ini membuat keduanya menjadi teknologi terbaik bagi seluruh anggota keluarga dan tamu dalam melakukan transfer data secara sangat cepat.

Berbeda dengan router tradisional generasi sebelumnya, dengan range extender yang mengharuskan untuk menghubungkan perangkat secara manual agar tetap terkoneksi, EA8300 dan EA9300 memungkinkan perangkat dapat terhubung secara otomatis ke sinyal Wi-Fi terkuat.

Ketika dipasangkan pula dengan Max-Stream Range Extender yang didukung dengan fitur Roaming Seamless, membuat router ini cukup hanya dengan memanfaatkan satu nama jaringan.

Terlepas dari teknologi MU-MIMO, EA8300 didukung oleh empat antena eksternal yang membantu memperluas jangkauan Wi-Fi dan empat port Gigabit Ethernet yang bertugas memberikan kecepatan kabel superior yaitu 10x lebih cepat daripada Ethernet standar.

Linksys Max-Stream AC2200 Tri-Band Router (EA8300)

Sedangkan EA9300 didukung oleh enam antena berkapasitas tinggi, band tambahan sebesar 5GHz, dan kecepatannya hingga 4.0 Gbps.

Untuk pengalaman yang lebih baik, ada pula teknologi Beamforming yang mengurangi gangguan dan memfokuskan sinyal ke arah semua perangkat Wi-Fi.

Ada juga fitur Airtime Fairness yang dapat secara dramatis mengurangi lagging dan meningkatkan efisiensi Wi-Fi rumah secara menyeluruh, dengan cara mendistribusikan secara merata ke beberapa perangkat di waktu yang bersamaan.

MAX-Stream AC2200 (EA8300) dan AC4000 (EA9300) selalu up-to-date, berkat fitur Auto Update Firmware. Cukup dengan browser berbasis web yang mudah dipahami, para pengguna dapat mengatur EA8300 dan EA9300 agar bisa online dalam hitungan menit.

Dengan bantuan Linksys App yang mampu memantau dan mengendalikan perangkat Wi-Fi rumah dari mana saja, sehingga dapat langsung menikmati hiburan pada multi-perangkat secara instan.

MAX-Stream AC2200 dan MAX-Stream AC4000 Tri-Band Router memberi beragam manfaat sebagai berikut:
Kecepatan Tri-Band memberi Anda band kecepatan tinggi tambahan guna menghasilkan performa dua kali lipat dari Dual-Band.

Teknologi MU-MIMO meningkatkan kapasitas Wi-Fi dan sangat membantu banyak pengguna untuk menikmati 4K streaming dan main game pada beberapa perangkat, tanpa terjadi lag atau buffering.

Easy Install dengan browser berbasis web yang intuitif dan Linksys App: Hanya tinggal pasang dan dalam waktu beberapa menit Anda dapat langsung streaming, bermain game dan berselancar di dunia maya secara bersamaan.

Untuk AC4000 (EA9300) terdapat kecepatan Wi-Fi Ekstrim hingga 4.0 Gbps untuk menikmati hiburan tanpa hambatan.
AC4000 (EA9300) memiliki band tambahan sebesar 5GHz untuk mendukung hiburan HD Wi-Fi yang menakjubkan.

Beberapa fitur yang ditawarkan oleh EA8300 dan EA9300 adalah:

Teknologi Tri-Band terbaru yang menyediakan tiga band Wi-Fi khusus, guna menghasilkan kecepatan gabungan hingga 2.2Gbps (2.4 GHz + 5 GHz + 5 GHz)

Teknologi MU-MIMO memungkinkan beberapa pengguna menikmati Wi-Fi melalui beberapa perangkat sekaligus dengan kecepatan yang sama. Pengaturannya juga mudah dengan Linksys App

Seamless Roaming: hanya dengan satu nama jaringan saat terhubung, Anda dapat bergerak bebas di dalam rumah tanpa sinyal Wi-Fi yang terganggu

Firmware terbaru yang secara otomatis memperbarui pelindung untuk menjaga keamanan jaringan

Port USB 3.0 untuk menghubungkan perangkat penyimpanan eksternal atau printer ke jaringan Anda dengan kecepatan 10x lebih cepat dari Fast Ethernet

CPU Quad-Core 1.8GHz yang bertenaga dengan kemampuan transfer data sangat cepat

Dilengkapi pula dengan Advanced Beamforming Technology yang memfokuskan sinyal Wi-Fi secara langsung ke perangkat.

Beamforming mendukung band 2.4 dengan tambahan 5GHz - untuk EA9300

Dilengkapi dengan Lima Gigabit Ethernet dan Airtime Fairness untuk memastikan efisiensi Wi-Fi

Smart Connect Band Steering menyeimbangkan koneksi Wi-Fi 5GHz (EA9300) dan secara cerdas memilih radio band terbaik untuk performa Wi-Fi

Kedua perangkat berfungsi dengan Amazon Echo untuk kontrol suara. EA8300 dipasarkan seharga Rp 2.779.000 dan untuk EA9300 baru akan masuk pasar Indonesia pertengahan Desember 2017.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini