News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Antar Ibu Penumpangnya yang Kritis ke RS tapi Driver Taksi Online Ini tak Mau Dibayar, Ini Alasannya

Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kisah taksi online yang tak mau dibayar penumpangnya viral

TRIBUNNEWS.COM - Pada 28 Maret 2018 silam, seorang wanita bernama Carmen mendapat panggilan darurat mengenai ibunya.

Dilansir Tribunnews.com dari World of Buzz pada Rabu (30/5/2018), panggilan itu membuat Carmen terburu-buru pulang ke rumah untuk membawa ibunya ke rumah sakit.

Untungnya, ia mendapatkan driver taksi online yang sangat mendukung kondisinya saat itu, maka ia pun memutuskan untuk membagi ceritanya di Facebook.

Cerita itu kemudian menjadi viral di media sosial.

"Pagi ini ketika saya sedang bekerja, saya menerima telepon dari ayah saya mengatakan bahwa kondisi ibu tengah kritis," ungkap Carmen.

BACA: Perampok Taksi Online Diringkus Polisi

"Saya tidak punya mobil dan saya bekerja. Jadi saya harus memanggil taksi online untuk pulang dan mengantar ibu saya ke rumah sakit,"

"Sementara dalam perjalanan, saya bertanya pada sopir apakah dia dapat mengantar ibu saya ke rumah sakit nanti (dari tempat kami) dan juga membantu saya membawanya ke dalam mobil,"

Driver taksi online yang diketahui bernama Mohd Nor Iman pun menyetujuinya tanpa ragu.

Driver taksi online (World of Buzz)

Saat di dalam mobil, ibu Carmen muntah di sepanjang jalan dan itu membuat Carmen mengkhawatirkan mobil sang driver.

Namun, alih-alih marah, driver taksi online tersebut malah dengan hangat meminta Carmen untuk tidak memusingkannya.

"Ketika kami sampai di rumah sakit, saya ingin memberinya uang, tetapi dia menolak untuk menerima dan mengatakan bahwa ini semua yang dapat dia lakukan untuk ibu saya," tulis Carmen di akun Facebook-nya.

Belakangan, diketahui bahwa ginjal ibu Carmen saat ini hanya berfungsi 19% dari kapasitas.

Hal itu yang membuat racun sulit dihilangkan dari tubuhnya.

VIRAL: Viral Video Aksi Kekerasan Dua Sekuriti Bandara Soekarno Hatta Terhadap Driver Taksi Online

Saat ini, keluarga masih menunggu laporan dari rumah sakit konfirmasi lebih lanjut.

(Tribunnews.com/Natalia Bulan Retno Palupi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini