TRIBUNNEWS.COM - Legenda komedi dan aktor Rowan Atkinson kembali dikabarkan telah meninggal dengan beberapa pemberitaan palsu di media sosial.
Dilansir Tribunnews.com dari Daily Mail pada Jumat (20/7/2018), pada bulan Juli 2018 ini, berita hoaks yang tampak seperti berita baru dengan tautan yang mengarah ke Fox News menunjukkan bahwa aktor tersebut meninggal karena kecelakaan mobil setelah mencoba melakukan aksi akrobat.
Berita hoaks menampilkan gambar Atkinson tertulis 'RIP 1955-2017' dan tombol play yang mengundang pengguna untuk memutar video.
Namun, berita palsu ini adalah pertama kali muncul pada tahun 2017, dan menurut Hoax Slayer, ini adalah penipuan yang akan menginfeksi komputer Anda dengan virus.
Menurut situs, mengklik berita itu akan menyebabkan pesan keamanan muncul dan memberitahu Anda bahwa komputer telah dikunci karena terinfeksi virus.
Anda kemudian akan diarahkan untuk memanggil 'nomor dukungan' yang sebenarnya adalah nomor scammer yang akan mencoba membuat Anda mengungkapkan informasi tentang kartu kredit Anda.
Situs tipuan juga mengatakan bahwa scammers mungkin mencoba dan membuat Anda mengunduh perangkat lunak yang akan memungkinkan mereka mengontrol perangkat.
Terlepas dari kenyataan bahwa berita hoaks di tahun 2017 dan muncul kembali di tahun 2018, tampaknya banyak orang yang percaya kabar itu benar.
Sebuah Facebook page juga ada yang menyebut 'RIP Mr Bean' yang menunjukkan bahwa aktor itu meninggal pada 17 Juli 2018.
Pengalaman Rowan Atkinson yang dikabarkan meninggal ini bukanlah yang kali pertama.
Hal ini sudah ketiga kalinya ia menjadi korban berita hoaks.
Menurut Snopses, contoh pertama dari berita hoaks kematian Rowan Atkinson dapat ditelusuri kembali ke bulan Juli 2016, ketika peringatan 'BBC' menunjukkan bahwa aktor tersebut meninggal di usia 58 tahun.
Bahkan berita tersebut juga menyatakan bahwa Atkinson lahir pada tahun 1995, ketika ia sebenarnya lahir pada tahun 1955.
Berita hoaks kedua beredar pada Maret 2017 dan tampak sangat mirip dengan tahun 2016, meskipun dengan tanggal yang diperbarui.
Baca: 6 Zodiak Ini Memiliki Karakter Paling Rumit Dibandingkan Lainnya, Sulit Memahami Mereka
"Kesalahan dan ketidakkonsistenan dalam laporan hoaks tentang kematiannya disebabkan oleh fakta bahwa tipuan yang identik telah beredar sebelumnya dan telah diperbaiki, dengan sedikit atau tidak ada perhatian terhadap detail, pada tahun 2016 dan sesudahnya," jelas Snopses.
Rowan Atkinson bukanlah satu-satunya selebritis yang diganggu oleh kabar hoaks kematian yang berulang.
Aktor Sylvester Stallone juga sering mengonfirmasi bahwa dirinya masih hidup karena baru-baru ini, pada Februari 2018, muncul berita hoaks tentang dirinya meninggal dunia.
(Tribunnews.com/Natalia Bulan Retno Palupi)