News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Segera Hadir, Ini Spesifikasi Andalan Vivo V15

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penampakan Vivo V15.

Sepertinya hanya tinggal menghitung hari saja smartphone teranyar Vivo V15 akan hadir di Indonesia.   

Walaupun belum resmi diluncurkan, spesifikasi lengkap smartphone satu ini sudah beredar. Satu diantaranya hadirnya pop up camera beresolusi 32MP, yang sebelumnya sudah diperkenalkan Vivo lewat smartphone Vivo NEX.

“Ini merupakan kamera pop up pertama yang memiliki resolusi 32MP,” ujar Senior Product Manager Vivo Mobile Indonesia Yoga Samiaji saat ditemui di Jakarta, Jumat (22/2/2019).

Tak hanya itu saja, pop up camera Vivo V15 punya keunggulan lainnya.

Salah satunya, tambah Yoga, pop up camera Vivo V15 secara otomatis muncul dalam hitungan 0,04 detik saja.

“Sedangkan untuk kekuatannya, pop up camera Vivo V15 mampu naik turun sebanyak 50.000 kali dan mampu menahan benturan serta beban hingga 15 kg,” ujar Yoga.

Untuk kamera belakangnya, Vivo V15 menyematkan tiga buah kamera belakang, yakni 12MP (dual pixel), 8MP, dan 5MP.

Selain terlihat berbeda dengan tampilan tiga kamera belakang, Vivo V15 juga semakin upgrade berkat hadirnya AI Super Wide Angle Camera dan AI Body Shaping yang ketika berfoto mampu menyesuaikan bagian tubuh objek kamera.

Soal layar Vivo V15 mempunyai rasio body to screen mencapai 90,95 persen dan memiliki ukuran 6,53 inchi beresolusi 1080x2340 FHD+ dengan bazel less sehingga terkesan sangat luas.

“Memiliki layar Ultimate All Screen membuat mereka misalnya yang suka bermain game mobile semakin mengasyikan,” ujar Yoga.

Dalam mendukung kinerjanya, Vivo V15 menghadirkan Android Pie 9.0 dan Funtouch OS 9, serta didukung jeroan yang mumpuni, seperti 6GB RAM, 64GB ROM, hingga baterai berukuran besar yakni 4.000 mAh yang didukung teknologi Dual-Engine Fast Charging yang memiliki 9 lapis perlindungan.

Rencananya Vivo V15 akan muncul dalam dua varian warna, Glamour Red yang memiliki kombinasi gradasi warna merah kehitaman, dan Royal Blue dengan semburat warna biru gradasi hitam. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini