TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Seri terbaru dari smartphone Realme, Realme 3 secara resmi meluncur ke pasar Indonesia, Selasa (12/3/2019).
Smartphone tersebut digadang-gadang akan menciptakan standar baru di industri smartphone karena beragam fitur yang dibawanya dan harga jual yang sangat terjangkau.
Berbeda dari seri realme 2, realme 3 seperti mengalami lompatan besar dari berbagai sisi. Mulai dari kameranya, performa, hingga desainnya.
Salah satu yang mungkin mengalami peningkatan pesat adalah kemampuan kameranya.
Kamera belakang realme 3 menggunakan konfigurasi ganda, dengan lensa utama 13MP + lensa sekunder 2MP, serta ukuran piksel tunggal kamera utama sebesar 1,12um. Di bagian depan, disematkan kamera selfie13MP dalam kombinasi lensa 5P, dengan aperture diperbesar menjadi f / 2.0, ukuran sensor menjadi 1/3 inci, dan ukuran piksel tunggal menjadi 1,12um.
Di dalam kameranya terdapat fitur Nightscape untuk memudahkan pengguna dalam mengambil foto saat malam hari. Dengan bantuan AI, sinergi multi-frame dan algoritma anti-shake, mode Nightscape akan secara signifikan meningkatkan kualitas gambar dalam cahaya redup. Mode Nightscape sebagian besar telah ditingkatkan dengan cara-cara berikut:
Selain Nightscape, juga terdapat mode Chroma Boost. Menggunakan teknologi AI, pemandangan dalam foto dapat dikenali dan dioptimalkan sesuai rentang dinamis yang lebih besar, dengan detail yang lebih diperkaya di bagian yang disorot dan bayangan, dan eksposur yang lebihseimbang.
Dari sisi desain, realme 3 membawa konsep unibodi yang lebih memberikan kenyamanan bagi pengguna.
Karena tidak ada pemisah yang dihasilkan dari penggunaan bahan yang berbeda, ponsel ini menawarkan rasa sentuhan halus dan sangat cocok di genggaman tangan untuk memberikan pengalaman lebih nyaman.
Sementara dari segi performa, realme 3 menggunakan Helio P60 yang sudah mengadopsi proses FinFET 12nm terbaru TSMC, yang lebih hemat daya sebesar 15% dibandingkan dengan prosesor 14nm sebelumnya dan dapat menyaingi performa prosesor 10nm.
P60 juga hadirdengan multi-threaded APU (AI Processing Unit), yang berfungsi untuk performa AI yang maksimal.
Ketika dikombinasikan dengan Neuro Pilot dan penjadwal multi-thread baru yang cerdas, sehingga menghasilkan kinerja yang dua kali lebih efisien.
Keunggulan performa pada realme 3 didukung dengan baterai berkapasitas tinggi 4.230mAh, lebih unggul dari produk kompetitor dalam kisaran harga yang sama.
Masa pakai baterai yang lebih lama dan hemat daya memungkinkan pengguna untuk menggunakan ponsel ini selama yang mereka butuhkan, sebuah keunggulan utama dibandingkan para kompetitor.